Categories: Otomotif

Toyota Hadirkan Dua Mobil Listrik Terbarunya!

RiderTua.com – Toyota kini memiliki sejumlah mobil listrik yang dijualnya di pasar global. Salah satunya bZ4X yang menjadi andalannya di segmen SUV listrik di beberapa negara, termasuk Indonesia. Toyota kemudian menghadirkan model bZ lainnya dalam model bZ3X dan bZ3C. Keduanya akan dijual di Negeri Tirai Bambu selama setahun, dan mungkin setelahnya akan dirilis di pasar global.

Toyota bZ3X dan bZ3C Resmi Diluncurkan

Mobil listrik Toyota sejauh ini cukup bervariasi modelnya, meski tidak semua modelnya dapat dijual di beberapa negara, termasuk di Indonesia. Tapi dengan bZ series miliknya, mereka akan menghadirkan beberapa model BEV untuk dirilis dalam beberapa tahun ke depan. bZ4X menjadi model pertama dalam line-up ini dan sukses terjual di pasar global hingga sekarang.

Kini Toyota memperluas line-up mobil listriknya tersebut dengan menghadirkan dua varian dari bZ3, yaitu bZ3X dan bZ3C. bZ3 sendiri merupakan mobil listrik kedua dalam model bZ (beyond Zero), dan tidak seperti bZ4X, model ini dikembangkan bersama BYD Auto. Jadi tidak heran kalau bZ3 memiliki baterai jenis blade yang juga dipakai oleh beberapa mobil listrik BYD.

(Drive.com.au)

Dijual di Negeri Tirai Bambu

Sementara untuk dua varian bZ3 yang diperkenalkan saat ini adalah model yang dikembangkan oleh Guangzhou Automobile, GAC Toyota, dan IEM by Toyota. Setelah sempat diperkenalkan pada tahun lalu, bZ3X bisa diproduksi dan dijual di Negeri Tirai Bambu selama setahun. Untuk bZ3C juga akan segera dijual, dan mungkin dalam kurun waktu yang sama.

Entah mengapa Toyota akan menjualnya dalam waktu setahun disana. Apakah karena memang modelnya yang akan dijual di pasar global setelah ini, atau mungkin karena ada kontraknya sendiri dari perusahaan yang menangani pengembangannya. Tapi karena merupakan model bZ series, bisa jadi bZ3X yang akan dijual secara global.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Konsesi Bukan Sihir, Yamaha dan Honda Butuh Waktu untuk Meningkat

RiderTua.com - Aleix Espargaro pernah menjalani sistem konsesi sebelumnya dengan Aprilia. Rider berusia 34 tahun itu memperingatkan bahwa fasilitas tersebut (mencakup…

9 Mei 2024

Kepala Kru Paul Trevathan : Pedro Acosta Cukup Cerewet

RiderTua.com - Kepala kru Paul Trevathan mengakui bahwa penampilan debut Pedro Acosta di MotoGP sangat mengejutkan. "Kesan pertama kami 'wow'.…

9 Mei 2024

Joan Mir : Le Mans Trek yang Sulit Bagi Saya

RiderTua.com - Joan Mir berharap bisa membuat kemajuan di GP Prancis akhir pekan ini, meski sebelumnya Le Mans merupakan trek yang…

9 Mei 2024

Alex Marquez : Kami Juga Bagian dari Pengembangan Ducati

RiderTua.com - Alex Marquez dan kakak sekaligus rekan setimnya Marc, berhasil menunjukkan performa kuat di balapan kandangnya di Jerez. Bahkan…

9 Mei 2024

Toyota Dkk Siap Ramaikan Pameran GIIAS 2024!

RiderTua.com - Toyota dan sejumlah merek otomotif di Indonesia menghadirkan sejumlah produk terbaiknya kepada konsumennya. Dari tahun ke tahun, makin…

8 Mei 2024

Toyota Naikkan Harga Sejumlah Mobilnya di Indonesia

RiderTua.com - Toyota baru saja mengumumkan kenaikan harga mobilnya di Indonesia. Mungkin ada yang menganggap hanya beberapa model saja yang…

8 Mei 2024