Categories: Sepeda Motor

[Motor Baru] 2020 Honda Forza 300, Wheelbase Lebih Pendek, Makin Lincah, Versi 250cc Bagaimana?

RiderTua.com – Honda Eropa telah mengumumkan peluncuran versi terbaru Forza 300 edisi terbatas. Dengan model baru yang dibuat terbatas ini diperkirakan harga naik 50 euro atau Rp 800 ribu dari versi standar. Sepeda motor baru 2020 Honda Forza 300..

Sepeda Motor Baru 2020 Honda Forza 300..

Namun secara keseluruhan ( bukan yang edisi khusus) Skuter kelas menengah premium dari Honda ini telah menerima perubahan untuk versi baru 2020. Awalnya Forza ada pada tahun 2000-an, kemudian model skutik ini hadir dengan desain all-new pada tahun 2018.. Dilahirkan kembali dengan dengan desain sepenuhnya baru, lebih ringan, ringkas dan sporty, dengan teknologi tinggi dan handling yang lebih dinamis dan baik.

Untuk mesin, Honda Forza berbagi dengan SH 300i, menawarkan power 25 HP dengan kubikasi 279 cc. 1 silinder 4 katup, pendingin cair, dan injeksi elektronik.. Konsumsi bahan bakar sangat irit dikelasnya, hanya 33,3 km per liter. Berkat konsumsi ini dengan tangki berkapasitas 11,5 liter, jarak tempuh melebihi 350 km sekali isi penu, atau kalau sampai habis ya sejaug 380 km… 😀

Mengenai sasis, untuk pembaruan dari versi 2018, kali ini ada yang baru. Wheelbase diperpendek dan geometri kemudi dimodifikasi untuk mempercepat handlingnya. Dengan jarak sumbu lebih pendek motor akan lincah, gak kayak kereta api yang panjangg…. Dilengkapi dengan garpu teleskopik 33mm depan dan double shock belakang adjustable preload (7 positions). Berat totalnya adalah 182 kg.

 Skutik bongsor ini dijejalai dengan teknologi tercanggih Honda. Untuk windscreen bisa digerakkan secara elektirk (electric adjustable) dari handle stang kiri, full LED lighting , Smart Key proximity key, selectable torque control Honda (HSTC), bagasi muat 2 helm ( siap diajak kondangan-bawa berkat), 12V power outlet untuk charge.

Fitur dan Harga Forza 300 Baru

Secara opsional Honda menyediakan topbox berkapasitas 45 liter yang bisa dibuka menggunakan Smart Key, ada fitur grip yang bisa dipanaskan ( saat musim dingin atau saat touring di gunung), alarm. Versi terbatas ( limited version ) ini tersedia di Eropa mulai bulan Mei ini dengan harga 5.875 euro atau 95 jutaan (50 euro / 800 ribu lebih mahal dari versi normal) dan pilihan warna abu-abu dan hitam satin, logo baru, dan jahitan warna merah di jok kulitnya.

Untuk Asia atau Indonesia karena yang berubah sasisnya mungkin juga akan mengikuti versi Eropa.. Beda di engine saja kah?

Spesifikasi Mesin Forza 300

  • Bore x Stroke: 72 × 68.5 mm
  • Supply: PGM-FI electronic injection
  • Compression ratio: 10.5: 1
  • Displacement: 279.1 cc
  • Engine: 4 stroke, single cylinder 4 valve (SOHC), liquid cooled, Euro 4
  • Maximum power: 18.5 kW (25.2 HP) @ 7,500 rpm
  • Maximum torque: 25.5 Nm @ 5,000 rpm
  • Kapasiotas Oli mesin: 1.7 liter

This post was last modified on 8 Mei 2020 05:13

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024

Augusto Fernandez : Sekarang Pedro Acosta Adalah Pembalap Terbaik di Pabrikan KTM

RiderTua.com - Ketika rekan setimnya di GasGas Tech3 Pedro Acosta merayakan podium (finis ke-2) di COTA, Augusto Fernandez hanya mampu…

19 April 2024

Enea Bastianini Menemukan Kecepatannya Kembali, GP24 Sudah Nyetel?

RiderTua.com - Enea Bastianini menemukan kecepatannya kembali setelah finis ketiga di Texas, dia merasa berada di jalur yang benar, tahun…

19 April 2024

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024