Categories: MotoGP

Valentino Rossi: Bagnaia Lebih Miliki Bakat Alami Dibanding Morbidelli

RiderTua MotoGP – Bagnaia lebih miliki bakat alami dibanding Morbidelli. Valentino Rossi alami musim tersulit dalam karirnya sehubungan dengan krisis teknis yang dialami Yamaha. The Doctor menutup tahun 2018 tanpa kemenangan. Musim yang begitu banyak dengan kepahitan dan sedikit penyesalan dalam dua balapan terakhir di mana dia dua kali jatuh. Dan sirna pulalah kemungkinan untuk dapat membawa pulang setidaknya satu kemenangan sebelum musim berakhir.

Terlepas dari kekecewaan yang dialaminya berkat konsistensi nya, Valentino Rossi berhasil berada di peringkat-3 di klasemen. Namun kekecewaan itu sedikit terobati dengan prestasi anak didiknya.

Bagaimanapun juga Rossi memikirkan tentang VR46 yang beberapa dari mereka kini unjuk gigi di kelas premier. Di MotoGP ada Franco Morbidelli yang memenangkan gelar Rookie of the Year, sementara di Moto2 Pecco Bagnaia memenangkan gelar dunia Moto2 pertamanya. Dimana merupakan kemenangan bersejarah bagi Tim Sky Racing.  Sebuah kesuksesan untuk pertama kalinya bagi tim itu .

Bagnaia Lebih Miliki Bakat Alami Dibanding Morbidelli

Seperti dilansir motorsport.com(05/12/18), Valentino Rossi berbicara tentang dua muridnya. “Mereka berdua pembalap yang sangat baik dan telah menunjukkan hal itu. Bagnaia dibandingkan dengan Morbidelli memiliki bakat yang lebih alami, tetapi Franco lebih sulit dikalahkan. Ini adalah perbedaan utama di antara mereka “.

Valentino kemudian melanjutkan bahwa Morbidelli membalap dengan lebih keras dan lebih agresif. Di antara keduannya Rossi tidak tahu siapa yang akan menjadi yang tercepat. Pada tahun 2019 mereka akan memiliki sepeda motor dengan kekuatan yang sangat mirip, sehingga akan menyenangkan untuk melihat mereka berada di trek yang sama.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Enea Bastianini Menemukan Kecepatannya Kembali, GP24 Sudah Nyetel?

RiderTua.com - Enea Bastianini menemukan kecepatannya kembali setelah finis ketiga di Texas, dia merasa berada di jalur yang benar, tahun…

19 April 2024

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024