Home Otomotif New Honda City e:HEV, Lebih Ramah Lingkungan!

    New Honda City e:HEV, Lebih Ramah Lingkungan!

    City Hatchback cocok dijual

    RiderTua.com – Belum lewat seminggu saja New Honda City e:HEV sudah diluncurkan di Thailand. Sebelumnya merek otomotif ini sudah meluncurkan City Hatchback sebagai pengganti Jazz disana, dan mendapat sambutan baik. New Honda City e:HEV ini lebih dikenal sebagai full hybrid karena mengandalkan teknologi ramah lingkungan. Dengan ini City menjadi city car pertama disana yang memiliki varian ini.

    New Honda City e:HEV Full Hybrid Ramah Lingkungan

    Entah mengapa Honda langsung merilis dua produk baru untuk City di bulan dan waktu yang hampir bersamaan. Agaknya mereka sudah menyiapkan model ini sejak lama dan disimpan sebagai kejutan untuk konsumennya. Tapi lagi-lagi Thailand yang mendapat kedua varian anyar untuk City, sekaligus menambah satu lagi jajaran produk sedan Honda.

    Dari penampilannya, City e:HEV tak memiliki banyak perbedaan dengan versi hatchback-nya. Dan tentu saja yang membedakan yaitu dimensi keduanya, dimana e:HEV lebih panjang dari City Hatchback. Karena e:HEV memakai basis sedan dan tentu tak bermodel kompak layaknya varian lainnya tersebut.

    New Honda City e:HEV
    City Hatchback dan e:HEV

    Full Hybrid

    Interiornya juga tak ada bedanya dengan City Hatchback, masih tetap sama seperti model tersebut. Walau begitu, City e:HEV bisa dikatakan sebagai versi paling mewahnya karena dilengkapi dengan fitur Honda Sensing. Paket fitur keselamatan yang terdiri dari lane centering assist sampai lane spot camera ini membuat City menjadi satu-satunya mobil Honda di Negeri Gajah Putih dengan fitur tersebut.

    Karena berjenis hybrid, City e:HEV mengandalkan mesin 1.500 cc DOHC i-VTEC 4 silinder, dengan motor listrik sebagai generator dan starter. Termasuk pula baterai lithium-ion, dan semua itu mampu menghasilkan torsi sebesar 253 Nm. Konsumsi bahan bakarnya diklaim lebih hemat, yaitu mencapai 27,8 km per liter.

    Fitur didalamnya masih tetap sama seperti City Sedan maupun Hatchback, dengan dukungan Apple CarPlay dan Android Auto. Hadir dengan tambahan warna Obsidian Blue Pearl, City e:HEV dibanderol mulai 393 jutaan di Thailand. Agaknya ini akan menjadi mobil yang cukup menjanjikan kalau dipasarkan di negara Asia Tenggara lainnya.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini