RiderTua.com – Pada presentasi tim Prima Pramac Ducati Johann Zarco menjelaskan, “Pada musim 2022 saya tidak berhasil menemukan feeling yang kuat dengan motor seperti yang saya lakukan di awal musim 2021. Tahun 2021 lebih baik bagi saya ketimbang musim 2022. Pada 2021 saya gagal mempertahankan level sepanjang musim. Pada 2022 saya tidak mencapai level yang ingin saya capai.”
“Pada 2023, tujuannya adalah untuk berada di level yang bagus sepanjang tahun. Saya pikir itu mungkin. Tapi tergantung pada hal-hal kecil apakah kita berhasil atau kalah,” imbuh pembalap yang menempati peringkat 7 di kejuaraan dunia itu.
Johann Zarco: Kemenangan di MotoGP? Dibahas Nanti!
Seperti diketahui, Juara Dunia Moto2 dua kali asal Prancis itu masih menunggu kemenangan perdananya di MotoGP. “Mungkin kita akan membahasnya nanti,” ujar Zarco mengelak.

Jadi menurut Zarco, siapa pembalap favorit peraih gelar dunia di musim 2023? Pembalap Pramac Ducati itu mengatakan, “Marc selalu berlatih intensif setelah menderita cedera panjang, saya pikir dia akhirnya akan kembali ke Marc Marquez yang dulu lagi. Dia petarung yang luar biasa sehingga dia akan mampu berada di depan. ”
Zarco juga memfavoritkan rekan senegaranya Fabio Quartararo (Yamaha). “Kita semua tahu Fabio, dia juga punya semangat juang yang tinggi. Tahun lalu dia menjalani musim yang luar biasa meskipun tidak dibekali motor terbaik. Lalu ada semua pembalap Ducati, dengan satu juara dunia, tapi juga semua pembalap Aprilia. Kejuaraan Dunia menjadi semakin sulit, semua pembalap punya peluang,” lanjut pembalap berusia 32 tahun itu.
“Kami juga menunggangi motor pabrikan dan punya keinginan yang sama seperti orang lain,” pungkas rekan setim Jorge Martin itu.