Antara Sedih dan Senang Ketika ‘Hak Konsesi’ Aprilia Hilang!

RiderTua.com – Semua pabrikan kini sudah merasakan podium-1 atau menang seri di MotoGP, kecuali Kawasaki yang kembalinya kita tungu-tunggu. Dan jika Kawak kembali dia pasti akan mendapat hak konsesi.. Berbicara tentang hak konsesi, selain pabrikan rookie, akan didapatkan oleh pabrikan yang gagal kumpulkan enam (6) poin konsesi, dan sebaliknya.. Untuk kasus Aprilia dia akan kehilangan hak konsesi jika berhasil kumpulkan 6 poin. Di mana podium satu nilainya tiga poin, podium dua akan memperoleh dua poin, dan satu poin untuk podium ketiga dalam balapan.

Pengecualian dalam kondisi krisis kesehatan tahun kemarin: tim pemenang tak mendapat hak konsesi hingga 2022.. Hingga saat ini Aleix Espargaro menang sekali di Argentina itu dan mengumpulkan 3 poin konsesi dan jika di seri berikutnya di Austin menang lagi maka lunas. Meski tidak podium atau menang di Amrik, namun tanda-tanda Aprilia motor paling cepat di dunia (kata Aleix) terbukti, sah!

Poin Konsesi di MotoGP 2022

Hak konsesi diberlakukan sejak 2014. Di mana dengan hak konsesi maka sebuah pabrikan  memiliki beberapa ‘kemudahan’ yaitu:

  1. Pengembangan mesin sepanjang musim
  2. Jatah unit mesin yang lebih banyak
  3. Kebebasan menggelar tes tertutup.

Hak konsesi dihapus jika pabrikan itu mampu mengumpulkan enam poin sepanjang musim.poin konsesi motogp

Dan ketika musim 2021 masih terjadi krisis kesehatan dunia, dan balapan di luar Eropa dibatalkan, maka diputuskan bahwa tidak ada tim pemenang yang dapat diturunkan menjadi Tim Konsesi untuk tahun 2022.

Kita lihat apakah Aleix Espargaro dan Maverick Vinales berhasil bahu-membahu mengumpulkan poin konsesi dan menjadi pabrikan bergengsi terakhir pernah yang tanpa bantuan?.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Trending Post

Latest Articles

Archives

You cannot copy content of this page