Categories: Otomotif

New Baleno Bakal Dirilis Awal Tahun Depan?

RiderTua.com – Suzuki diketahui akan segera meluncurkan Baleno terbaru di India tak lama lagi. Mobil hatchback ini akan mendapat facelift keduanya setelah sempat disegarkan pada tahun 2019 lalu. Sosok dari Baleno Facelift bahkan sudah terlihat di Negeri Bollywood beberapa waktu lalu. Artinya jelas kalau peluncurannya sudah semakin dekat.

Baca juga: Suzuki Sudah Siap Hadirkan Ertiga Hybrid Tahun Depan?

Suzuki Baleno Facelift Sudah Terlihat di India

Baleno yang dijual di Indonesia sudah dihadirkan sejak tahun 2017 silam untuk menggantikan posisi Swift. Layaknya Ignis, mobil ini didatangkan langsung dari India dan hanya menawarkan satu pilihan trim. Terakhir Baleno mendapat facelift pada tahun 2019 lalu dengan mengubah tampilannya menjadi lebih mirip varian RS.

Tapi sudah dua tahun berlalu sejak model facelift pertamanya dirilis, dan Suzuki sudah menyiapkan facelift lainnya untuk Baleno. Beberapa waktu lalu sempat beredar sosok dari Baleno terbaru, yang memperlihatkan penampilan yang agak berbeda dari modelnya sekarang. Kini muncul spyshot yang menampilkan sosok sepenuhnya dari Baleno Facelift 2022 ini.

(team-bhp.com via Otosia)

Facelift Kedua

Dalam spyshot tersebut, tampak jelas sosok dari Baleno Facelift yang tak ditutupi oleh stiker kamuflase. Tapi jika melihat dari suasananya, sepertinya mobil ini tengah menjalani syuting untuk pembuatan iklan. Kalau sudah begini sudah dipastikan kalau Suzuki akan merilis facelift kedua Baleno tak lama lagi.

Ubahan yang akan diberikan untuk hatchback ini akan lebih signifikan ketimbang facelift pertamanya. Sementara fiturnya disebut-sebut akan dibuat semirip mungkin dengan All New S-Cross yang dirilis lebih dulu. Tapi jelas Baleno Facelift model 2022 ini tak mendapat perombakan total pada mesin serta fiturnya.

Baleno Facelift ini akan diluncurkan pertama kali di India oleh Maruti Suzuki. Untuk negara lain seperti Indonesia masih belum dipastikan, terlebih Baleno sudah tak terdengar kabarnya belakangan ini.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024