Home Otomotif All New Civic Type R Bakal Hadir di Jepang?

    All New Civic Type R Bakal Hadir di Jepang?

    (Motor1)

    RiderTua.com – Beberapa waktu lalu, Honda diketahui tengah menggarap Civic Type R generasi terbaru. Memang sudah waktunya bagi sedan sporty ini untuk berganti penampilan setelah sekian lama hadir di pasar. Diketahui kalau Honda akan mengenalkan All New Civic Type R pada pameran otomotif di Jepang tahun depan. Tepatnya Tokyo Auto Salon yang akan diadakan bulan Januari 2022.

    Baca juga: Honda dan Prediksi Tren Mobil Tahun 2022

    Honda Siap Kenalkan All New Civic Type R

    Model generasi terbaru dari Civic Type R ini sejatinya masih sama dengan model terbaru Civic sedan yang sudah diluncurkan beberapa bulan lalu. Type R nantinya akan mengusung desain fascia yang lebih simpel, tapi masih terlihat sporty. Namun sebagai sportcar, jelas spoiler belakangnya masih dipertahankan pada model anyar tersebut.

    Namun sampai sekarang Honda belum juga merilis All New Type R, meskipun model sedan Civic sudah dijual lebih dulu. Mungkin mereka masih terus melakukan pengembangan pada teknologinya agar performanya bisa ditingkatkan lebih jauh lagi. Jelas karena Type R bukanlah sedan sembarangan, tapi sedan sport dengan performa tinggi

    honda civic type r le motor1 optimized
    (Motor1)

    Makin Sporty

    Walau demikian, Honda berencana untuk segera mengenalkan model prototype dari All New Civic Type R. Model ini bakal ditampilkan dalam ajang pameran otomotif Tokyo Auto Salon. Pameran ini akan diadakan dari tanggal 14 hingga 16 Januari 2022 mendatang, dan waktunya masih cukup lama.

    Tapi Honda mungkin takkan melewatkan kesempatan tersebut untuk mengenalkan produk terbarunya ini. Apalagi mereka tahu kalau konsumen Jepang sangat menyukai mobil sport-nya tersebut. Jelas kalau Civic Type R menjadi sportcar idaman bagi semua orang, terlebih pecinta mobil berperforma tinggi.

    Kemungkinan Jepang yang akan lebih dulu mendapatkan model ini, sebelum didistribusikan ke luar negeri. Kalau Indonesia mungkin masih cukup lama, apalagi Civic Type R model lawas ternyata masih terjual sampai sekarang.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini