Categories: Otomotif

Hyundai Casper Sudah Kumpulkan 18 Ribu Unit Inden!

RiderTua.com – Beberapa waktu lalu, Hyundai resmi merilis Casper sebagai mobil SUV terbarunya. Modelnya yang cukup mungil dan imut rupanya sudah menjadikannya sebagai daya tarik bagi konsumen. Terbukti dengan Hyundai yang sudah menerima hampir 19 ribu unit inden Casper di Korea Selatan. Bahkan hasil ini didapat hanya dalam sehari sejak merilis model tersebut disana.

Baca juga: Hyundai Siap Produksi Mobil Listrik di Indonesia Bulan Mei 2022!

Hyundai Menerima Hampir 19 Ribu Unit Inden Casper

Hasil yang didapatnya ini tentu sudah cukup bagus, terlebih mereka mendapatkannya kurang dari seminggu setelah diluncurkannya Casper. Terlebih hasil tersebut juga sukses membawanya masuk ke dalam daftar jumlah pemesanan mobil non-listrik tertinggi di Korea Selatan. Tentu ini menjadi prestasi tersendiri bagi Hyundai.

Banyaknya konsumen yang tertarik dengan Casper karena desainnya cukup imut tapi tetap terlihat modern. Model ini tampil dengan memadukan kesan retro-modern yang begitu apik, dan ini bisa terlihat dari desain fascia-nya. Modelnya yang cukup mungil membuatnya lebih leluasa untuk diajak berkeliling kota, sekaligus bisa diparkir di tempat sempit.

(Kompas Otomotif)

Makin Laris

Walau terlihat imut, tapi Casper menawarkan sejumlah kelengkapan fitur yang lengkap dan canggih. Dari voice recognition, 7 airbag, lane keeping assist, forward collision avoidance assist, blind spot collision avoidance assist, sampai cruise control. Casper mengandalkan mesin 1.000 cc turbo bertenaga 99 hp.

Mobil ini dibanderol mulai dari Rp 169 juta untuk tipe terendah sampai Rp 228 juta untuk tipe tertinggi, dan harga tersebut berlaku di Korea Selatan. Harganya yang terjangkau, ditambah dengan desainnya yang imut serta punya fitur lengkap jadi alasan kenapa Casper laris manis disana. Bahkan jumlah pemesanan yang didapatnya akan terus meningkat sejak dirilis untuk pertama kalinya.

Untuk sekarang, Hyundai baru bisa menjual Casper di Korea Selatan, dan mereka belum punya rencana untuk membawanya ke negara lain seperti Indonesia. Kalau itu terjadi, maka Casper menjadi lawan yang setara bagi Rocky-Raize dkk.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024