Categories: MotoGP

Strategi Medsos Vinales: Fokus Main di Instagram dan Tiktok

RiderTua.com – Media sosial seperti halnya dua sisi mata uang yang tak bisa dipisahkan, selain memudahkan pembalap untuk berinteraksi positif dengan penggemarnya, juga memudahkan orang untuk menyerangnya. Meskipun semua tergantung pembalapnya, semakin besar nama pembalap, semakin tinggi pula tekanannya. Seorang bintang memang harus kebal terhadap semua itu.. Setelah mendapat ‘serangan’, pembalap Yamaha Maverick Vinales mengubah strategi media sosial-nya.. “Saya akan fokus pada Instagram dan Tiktok”… Maverick Vinales kembali berbicara tentang keputusannya untuk menghapus Twitter-nya. Menjelang putaran MotoGP di Jerez, dia berbicara tentang media sosial dan sistem holeshot baru yang akan dipakai di Yamaha M1.

Strategi Medsos Vinales: Fokus Main di Instagram dan Tiktok

Maverick Vinales memulai kejuaraan MotoGP 2021 dengan kemenangan di Qatar, finis ke-5, lalu ke-11. Di Portimao, keputusan yang meragukan dari Race Direction menghukumnya di kualifikasi, membuatnya terlempar dari baris pertama hingga baris keempat di grid start. Akhir pekan yang menegangkan di Portugal, yang diakhiri dengan keputusan untuk menghapus profil Twitter-nya. Dalam konferensi pers, jejaring sosial ini menjadi topik diskusi, dengan pendapat beragam. Jack Miller juga tidak sedikit mengeluhkan ulasan yang tidak proporsional dari sekian followernya.

Pada hari Kamis kemarin di Jerez, Vinales menghapus twitternya berawal dari kabar bohong yang beredar tentang dirinya, menurutnya dia mengancam Dorna untuk hengkang dari MotoGP. “Terkadang hal-hal dibuat-buat. Masalahnya adalah hal-hal diciptakan, mereka menciptakan keraguan, ini adalah masalah terbesar yang ada, karena ada begitu banyak hal yang tidak diketahui siapa pun. Apa yang terjadi dalam sebuah tim bahkan tidak ada yang tahu, hanya tim atau orang-orang yang terlibat yang mengetahuinya ”.

Sulit untuk menghadapi serangan yang datang dari media sosial, jadi dia ubah strategi … “Saya tutup Twitter karena prioritas saya adalah Instagram dan Tiktok, di situlah kami benar-benar memiliki potensi. Saya ingin keluar dari Twitter selama beberapa tahun, tetapi tidak pernah menemukan situasinya. Saya berbicara dengan tim yang memandu saya di media sosial, kami memutuskan untuk fokus di Instagram dan Tiktok ”.

Bicara masalah teknis, perhatiannya difokuskan pada race MotoGP berikutnya di Jerez. Di mana pada tahun 2020, Fabio Quartararo memenangkan dua balapan disana, menunjukkan bahwa YZR-M1 cocok dengan sirkuit Andalusia. Maverick Vinales berada di tempat ketiga dalam klasemen, 20 poin di belakang Fabio. “Saya datang ke sini ke Jerez untuk memberikan yang terbaik. Baik motor maupun tim berada pada level tinggi. Portimao adalah konsekuensi dari kualifikasi ”.

Selain itu, Vinales menunggu sistem holeshot baru untuk memperbaiki fase start. “Saat ini kami tidak akan mendapatkannya karena belum ada part yang datang. Kami harus melakukan tes, mencobanya… Kami harus melakukan lebih baik dengan apa yang kami miliki… Saya pikir kami dapat melakukan hasil yang sangat baik, tetapi kami harus mulai membangunnya mulai dari sesi FP1”.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024