Categories: MotoGP

Pecco Bagnaia: Sasis dan Set-up Sama Seperti Tahun Lalu, Hanya Gaya Balap yang Diubah

RiderTua.com – Pecco Bagnaia: Sasis dan set-up sama seperti tahun lalu… Pada balapan perdana musim 2021 di Qatar, Francesco ‘Pecco’ Bagnaia berhasil naik podium setelah finis di tempat ke-3. Sepekan kemudian di GP Qatar-2, pembalap pabrikan Ducati itu harus puas duduk di posisi ke-6 di sirkuit Losail. Pada putaran ke-3 Kejuaraan Dunia MotoGP musim 2021 di Portimao-Portugal, Pecco sempat menempati posisi ke-6 di FP1. Namun di FP2, pembalap murid VR46 Academy itu mampu menetapkan waktu terbaiknya. Dia unggul 0,340 detik dari Fabio Quartararo (Yamaha) yang berada di posisi ke-2. Jelas, Pecco mengalami peningkatan yang signifikan ketimbang tahun lalu.

Pecco Bagnaia: Sasis dan Set-up Sama Seperti Tahun Lalu

Saat wawancara, sambil tersenyum senang Pecco mengatakan, “Hari ini sangat positif dan luar biasa bagi saya. Karena tahun lalu saya mengalami banyak masalah dengan roda depan di trek ini. Saat itu saya benar-benar kesulitan. Di FP1 saya merasa kuat dan itu merupakan latihan yang bagus serta motor bekerja tanpa masalah. Kini roda depan telah mengalami perubahan dan membantu saya dengan daya cengkeramannya yang kuat. Sejauh ini tim telah melakukan pekerjaannya dengan sangat baik.”

Dengan catatan waktu lap 1: 39,866 menit, Pecco berada satu detik di atas rekor lap yang dibukukan Miguel Oliveira (KTM) tahun lalu. “Di sore hari kami mulai berburu waktu. Saya senang semuanya berjalan dengan baik dan menjanjikan. Kami harus terus seperti ini, karena kecepatan saya sangat bagus, kami siap untuk hari Sabtu,” tegas pembalap Ducati itu.

Pecco Bagnaia melanjutkan, “Di FP2 saya mulai dengan memakai ban bekas depan medium. Di awal sesi saya mendapat beberapa masalah, saya tidak bisa melaju secepat itu. Tapi setelah melahap beberapa lap, saya merasakan kembali kekuatan saya. Di FP2, ban sudah melewati lebih dari 20 lap dan saya masih bisa membalap 1: 41,0 menit.”

“Saya tahu, berlatih dengan motor di musim dingin membuat banyak kemajuan. Perasaan saya untuk bagian depan motor jauh lebih baik, dan saya lebih percaya diri pada mesinnya. Tahun lalu saya harus banyak berurusan dengan hal-hal seperti itu di sesi latihan, tapi tahun ini semuanya jauh lebih mudah.”

Sebagai perbandingan, tahun lalu Pecco harus start dari posisi ke-15 di grid dan dia harus menyerah di lap 1. Dia gagal finis. Ketika pembalap berusia 24 tahun itu ditanya, apakah motornya berubah secara fundamental dan apakah motor mengarah pada peningkatan yang tepat?

Pembalap asal Italia itu menjawab, “Sasis yang kami gunakan sama seperti tahun lalu. Kami banyak melakukan perubahan pada motornya, tetapi set-upnya juga sama seperti tahun lalu. Kami hanya mencoba menyesuaikan dengan gaya membalap saya. Dan ternyata ini bekerja lebih baik. Ini baru balapan ketiga, tapi perasaan saya dengan motor jauh lebih baik ketimbang tahun lalu.”

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024