Categories: MotoGP

Schwantz: Franky Favorit, Pengembangan M1 Vinales Kurang Bagus

RiderTua.com – Schwantz: Franky favorit juara, pengembangan M1 yang dilakukan Vinales kurang bagus… Kevin Schwantz berujar, Franco Morbidelli akan menjadi favorit juara dunia tahun depan.. Runner-up MotoGP 2020 hanya kalah dengan beberapa poin. Bintang yang sedang naik daun itu akan bertemu di garasi dengan guru dan idolanya Valentino Rossi di musim MotoGP 2021 di Petronas SRT. Murid dan guru, senior dan junior. Akan ada kesenangan di dalam garasi milik Razlan Razali.

Schwantz: Franky Favorit, Pengembangan M1 Vinales Kurang Bagus

The Doctor berkeinginan untuk kembali naik podium dan memetik kemenangan, sementara target juara dunia bagi Franco Morbidelli bukan hal yang tidak mungkin. Hal ini membuat mantan juara dunia Kevin Schwantz menunjuk pembalap Italia-Brasil itu sebagai favorit tahun depan. Setelah tahun 2020 berakhir dengan posisi runner-up, Franky tampaknya memiliki apa yang diperlukan untuk membidik posisi lebih tinggi.

Kevin Schwantz

Dengan pengembanagn mesin dan aerodinamika yang dibekukan, sedikit perubahan dalam peta kekuatan pembalap dan tim di lintasan. Dan jika bukan karena kerusakan mesin di Jerez-2 dan crash di Austria hari ini, mungkin ceritanya akan berbeda. Bersama Valentino Rossi di garasi Petronas, Morbidelli akan memiliki tambahan semangat baru.. Kondisi yang unik dan jarang terjadi antara murid dan guru.

Schwantz berujar.. “Franky dan saya berteman, kami bertukar pesan.. Musim ini tidak dimulai seperti yang diharapkan, tetapi setelah beberapa balapan saya berkata ‘kejuaraan masih sangat terbuka, lakukanlah!’. Dan pada akhirnya dia kehilangan beberapa poin. Tapi saya pikir dia adalah pembalap yang akan memulai dengan kekuatan paling banyak musim depan. Dia yang terbaik dalam balapan 6/7 terakhir, yang dia lewatkan adalah paruh pertama musim ,” kata pembalap Texas itu kepada MotoGP.com.

Pengembangan M1 Tak Alami Kemajuan

Kelebihan lainnya adalah Yamaha M1 versi lama yang dipakai Morbidelli. Tidak ada tim yang akan bisa mengembangkan prototipe baru.. “Ini lucu bahwa Franco berkata ‘Tidak, saya lebih suka memakai motor yang saya miliki sekarang (versi lama) daripada dari pabrikan’. Tapi itu masuk akal,” tambah Kevin Schwantz

“Lihatlah tahun ini, dengan Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Yamaha sepertinya tidak dalam posisi yang lebih baik. Rossi memiliki prestasi besar di Yamaha mengingat catatannya, tetapi mungkin inilah saatnya untuk mengganti pengembangan M1 ke Vinales. Namun masalahnya adalah bahwa Maverick tampaknya tidak mengambil langkah maju yang diperlukan untuk dapat memimpin pengembangan atau Evolusi YZR-M1 yang sepertinya sudah menjadi berita utama,” pungkas Kevin Schwantz …

This post was last modified on 2 Januari 2021 09:52

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024