Categories: MotoGP

Valentino Rossi Akan Pelajari Kenapa Ban Quartararo dan Vinales Lebih Awet !

RiderTua.com –  MotoGP, Feeling Valentino Rossi dengan motor Yamaha-nya membaik, tetapi itu masih belum cukup untuk bisa meraih podium. Setidaknya di sirkuit tertentu seperti Aragon, di mana semua motor Yamaha bermasalah dengan kecepatan motor saat balapan (race pace). Perubahan besar dilakukan tim garputala setelah liburan musim panas, bahkan sudah mulai garap motor prototipe 2020. Perubahan besar lainnya juga terjadi dengan pergantian pucuk pimpinan Yamaha Racing Kouichi Tsuji dan masuknya insinyur baru dari Ducati, Marco Frigerio. Valentino Rossi Akan Pelajari Kenapa Ban Quartararo dan Vinales Lebih Awet !



Seri Austria dan San Marino tahun ini lebih baik dari tahun lalu, dimana biasanya tim garputala biru itu kesulitan. Tahun ini membuat langkah maju dalam hal akselerasi telah terbukti lebih maknyus. Tetapi ada dua masalah teknis utama yang masih ada. Yang pertama adalah kurangnya top speed dan ini hanya bisa diperbaiki tahun depan karena mesin sudah disegel. Yang kedua adalah keausan bagian belakang, yang terbukti berakibat fatal bagi tim di Aragon.

Valentino Rossi Akan Pelajari Kenapa Ban Quartararo dan Vinales Lebih Awet !

Masalahnya Vinales dan Quartararo menderita di lap-lap akhir, Valentino Rossi lima atau enam lap sudah drop ban belakangnya. “Tahun lalu perbedaan dengan motor terbaik terasa sangat buruk pada saat keluar dari tikungan. Sekarang tampaknya seperti tidak ada yang spesial, namun motor bekerja lebih baik dan dengan lebih balans, kami meningkat dan lebih dekat dengan merek lain. Ini adalah hal yang terpenting” .

Hasil dari Quartararo dan Vinales membuat Rossi dan tim akan membuat perbandingan. “Kita perlu memahami kenapa yang mereka (Quartararo dan Vinales) lakukan lebih baik daripada kita ( dalam keausan ban). Saya menginginkan cengkeraman roda belakang, terutama dalam posisi miring, saya banyak tergelincir /selip, sehingga ban semakin cepat aus dan karenanya saya menjadi lebih lambat”.

Akhirnya, Rossi berbicara masalah yang dihadapi semua tim dan pembalap, Marc Marquez. “Ini adalah tahun di mana dia lebih kuat. Aragon adalah salah satu trek favoritnya, trek yang banyak tikungan ke kiri. Oleh karena itu, ini membuat perbedaan besar di sini. Kita harus mencoba untuk menjadi lebih dekat dengannya”

Trending Artikel Minggu Ini ( Top5):

  1. Transfer Pembalap MotoGP 2021: Marquez Ditawar Ducati, Tebak Digaji Berapa Sama Tim Merah?
  2. Waktunya Waspada Pada Tim Yamaha, ECU M1 Akan Diracik Teknisi Ducati Marco Frigerio !
  3. Ducati Punya Magneti Marelli, Honda Punya Marc Marquez, Yamaha Punya Cornering Speed !
  4. 4 Tahun Lagi Marc Marquez Akan Kelelahan Kendarai Honda RC213V !
  5. Maverick Vinales Pasti Ke Ducati ! Uji Nyali ?

This post was last modified on 26 September 2019 20:35

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro akan Ambil Keputusan Mengenai Masa Depannya di Mugello?

RiderTua.com - Aleix Espargaro saat ini menjalani musim ke-20 di kejuaraan dunia balap motor. Di dua kelas kecil yang masing-masing…

4 Mei 2024

GP Kazakhstan Diundur Tapi Tetap Digelar Musim Ini

RiderTua.com - Jumat (3/5/24) FIM, IRTA dan Dorna mengumumkan bahwa mereka terpaksa menunda balapan perdana GP Kazakhstan yang seharusnya berlangsung pada…

4 Mei 2024

Kehadiran Wuling Cloud EV Takkan Mengusik Binguo EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV telah dibuka pemesanannya di Indonesia setelah dua bulan diperlihatkan kepada publik. Mobil hatchback bertenaga listrik…

4 Mei 2024

Motor Sport Yamaha R15M Punya Tampilan Baru Mirip R1M

RiderTua.com - Dibanding model standar, Yamaha R15M punya kelengkapan lebih lengkap untuk keperluan di trek sirkuit. Di Taiwan, motor sport…

4 Mei 2024

Toyota Mengenai Peluang Fortuner Hybrid Dirilis di Indonesia

RiderTua.com - Toyota telah menghadirkan Fortuner bermesin hybrid di Afrika Selatan beberapa bulan lalu. Mobil SUV ladder frame ini memakai…

4 Mei 2024

Valentino Rossi : Pedro Acosta akan Sulit Dikalahkan di Masa Depan

RiderTua.com - Valentino Rossi membahas pembalap muda berbakat Pedro Acosta.. Dimana setelah hanya empat putaran dalam karirnya di kelas premier…

4 Mei 2024