Categories: Otomotif

Suzuki Mulai Jualan Corolla Altis Tahun Depan Setelah Kerjasama dengan Toyota

RiderTua Mobil – Memang Suzuki dan Toyota bersaing keras di pasar otomotif Indonesia. Walaupun Suzuki tidak sekuat Daihatsu maupun Mitsubishi, tetapi persaingan antara kedua produsen mobil asal Jepang ini cukup ketat. Apalagi menyangkut segmen unggulan di Indonesia, yaitu MPV. Suzuki mulai jualan Corolla Altis tahun depan setelah kerjasama dengan Toyota.

Baca juga: Aliansi Toyota-Suzuki Saling Tukar Logo, Loh Kok ?
(Foto: auto.ndtv.com) 2019-toyota-corolla-hatchback

Suzuki Mulai Jualan Corolla Altis Tahun Depan Setelah Kerjasama dengan Toyota

Namun lain di Indonesia, lain pula di India. Dimana keduanya menjalin kerjasama dalam melakukan penjualan mobil. Nantinya mereka akan ‘bertukar logo’ dengan model mereka masing-masing. Lho?

Memang itu sudah kesepakatan dari kerjasama tersebut. Untuk tahap pertama, Suzuki akan menjual sedan Corolla Altis yang sudah disematkan logo Suzuki. Mobil tersebut sendiri diberikan oleh Toyota sebanyak 10 ribu unit. Lewat Maruti Suzuki, mobil ini akan menjadi mobil sedan premium.

Menariknya, walau tergolong sedan premium, Maruti Suzuki akan menjualnya lebih murah dari model aslinya. Dikatakan desain interiornya masih sama dengan aslinya. Meskipun belum bisa dikonfirmasi oleh pihak pusat mengingat mobil ini masih diuji di pusar R&D Rohtak, Haryana.

Sementara Suzuki menyumbang 30-50 ribu unit Baleno dan Vitara Brezza ke Toyota. Tentu saja kedua model tersebut sudah memiliki emblem Toyota. Sepertinya menarik untuk melihat kedua produsen ini menjual model dengan logo berbeda di Tanah Bollywood tersebut. Bagaimana jadinya jika diterapkan di Indonesia, ya?

Sumber: Detik.com (15/12/18)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024