Categories: Sepeda Motor

KTM Siap Kenalkan Duke 125 Terbaru

RiderTua Motor – Segmen motor bermesin 125cc masih mendapat perhatian dari konsumen, walau tidak setenar segmen lainnya seperti skutik atau motor sport. Meskipun begitu, segmen ini masih memiliki potensi yang besar bagi sebagian produsen motor. KTM merupakan salah satu diantaranya yang melihat peluang ini. KTM siap kenalkan Duke 125 terbaru.

Baca juga: KTM Duke 200 Oktober Special Offer Sampai 5,5 Juta! Tambah Keren Dengan KTM Power Part !
(Foto: Detik Oto)

Hanya di India

KTM baru saja mengumumkan bahwa mereka akan memperkenalkan model Duke terbarunya dengan kapasitas mesin lebih kecil yaitu 125cc. Tentu ini menjadi pilihan alternatif bagi konsumen yang menginginkan motor gahar dengan mesin lebih kecil. Sayangnya, motor ini hanya akan tersedia di India.

Dikatakan bahwa Duke 125 terbaru ini akan mengadopsi desain dari KTM 1290 Superduke. Desainnya mungkin mengingatkan pada motor Yamaha Scorpio. Warna kelir oranye khas KTM tetap dipertahankan, meskipun warna putih juga bisa menjadi pilihan lain. Kemudian fiturnya diambil dari Duke 390, seperti lampu LED hingga display TFT.

Mesin yang akan ditawarkan yaitu mesin 124 cc single silinder, liquid-cooled, fuel-injected, yang dipadukan dengan ‘transmisi’ 6 percepatan. Dengan ini Duke 125 mampu menghasilkan tenaga 15 hp dan torsi 11,8 Nm. Rem single disc 300 mm di roda depan dan 230 mm di roda belakang akan memaksimalkan pengereman, serta Bosch 9MB twin-channel ABS ikut mensupportnya.

(Foto: Otomotif Tempo)

Sebenarnya ini bukan model Duke 125 pertama. Sebelumnya KTM pernah menjual Duke 125 di India. Tetapi karena banderolnya yang terlalu mahal membuat motor ini tidak begitu laku disana. Kayaknya hal ini membuahkan suatu pelajaran berharga buat KTM untuk membuat motor dengan harga yang lebih terjangkau.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024