Categories: Otomotif

Pajak Naik Jualan Mobil Mewah di Indonesia Semakin Sulit

RiderTua Mobil – Jika dibandingkan dengan mobil biasa, mobil premium memang memiliki segmen yang lebih kecil di Indonesia. Meskipun begitu, masih ada peminat mobil mewah yang kebanyakan merupakan dari kalangan atas. Bahkan sudah ada komunitas mobil mewah yang ada di Tanah Air. Pajak naik jualan mobil mewah di Indonesia semakin sulit.

Baca juga: Mercedes Benz Jawara Mobil Premium Terlaris di Indonesia
(Foto: Liputan6.com

Pajak Naik Jualan Mobil Mewah di Indonesia Semakin Sulit

Namun belakangan ini pemerintah sudah memberlakukan kebijakan menaikkan Pajak Penghasilan (PPh) pasal 22 atau pajak impor terhadap 1.147 komoditas. Dari jumlah tersebut, mobil mewah termasuk di dalamnya. Kenaikan tersebut membuat pajak mobil mewah naik menjadi 10-125 persen, ditambah dengan bea masuk 50 persen dan PPN 10 persen.

Tentu kenaikan pajak mobil mewah ini akan menyulitkan para importir dalam menjual mobil mewah di Indonesia. Menanggapi hal ini, Prestige Image Motocars mengatakan bahwa ini hanya berdampak pada pemilik mobil mewah baru. Bagi yang sudah atau sekarang memiliki mobil mewah tidak terlalu berpengaruh.

Prestige Image Motocars mengatakan bahwa dengan semakin sulitnya konsumen mendapatkan mobil mewah membuat mereka beralih ke mobil Jepang (mobil biasa). Memang kebanyakan mobil mewah didatangkan dari Eropa dan pajak yang berlaku saat ini akan sangat menyulitkan mereka.

Tak hanya karena pajak, tetapi juga terdampak dari ‘amukan’ dolar. Karena nilai dolar terus naik, ini tentu mempengaruhi nilai tukar rupiah yang kini mencapai Rp 15 ribu lebih. Bisa diprediksi bahwa pasar mobil premium di Indonesia pada tahun ini akan mengalami penurunan. Tahun 2018 ini mungkin akan menjadi tahun tersulit bagi para importir kendaraan.

Sumber: Detik.com (13/10/18)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Toyota Alphard Kini Lebih Irit Bahan Bakar Dengan Teknologi Hybrid

RiderTua.com - Mobil hybrid Toyota di Indonesia kini cukup banyak modelnya dan dijual dalam harga yang bervariasi pula. Kebanyakan modelnya…

27 April 2024

Jorge Martin : Motor Tidak Ada Getaran!

RiderTua.com - Meski berada di posisi ke-5 dalam timesheet pada latihan hari Jumat di Jerez, Jorge Martin merasa dirinya jauh…

27 April 2024

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024