Categories: Otomotif

Mercedes Benz Jawara Mobil Premium Terlaris di Indonesia

Singkirkan dulu masalah dimana Mercedes Benz sempat bersitegang dengan Gaikindo (gabungan industri kendaraan bermotor Indonesia) beberapa bulan belakangan ini. Tahun 2017 bisa dikatakan adalah tahun yang luar biasa bagi produsen asal Jerman ini. Mercedes Benz jawara mobil premium terlaris di Indonesia.

Baca juga: Perseteruan Mercedes Benz Dengan Gaikindo

Mobil Premium Terlaris

Tahun 2017 lalu, Mercedes Benz berhasil membukukan penjualan sebanyak 4.722 unit di Indonesia. Kendaraan penumpang memberi sumbangsih penjualan sebanyak 3.386 unit sedangkan kendaraan komersial/niaga terjual 1.336 unit.

Dengan penjualan sebanyak ini, Mercedes Benz mengklaim jika saat ini mereka menjadi ‘Jawara’ merek mobil premium terlaris di Indonesia.

Dan model yang paling ‘laku’ dari pasukan Mercedes Benz adalah model C-Class. Penjualannya menorehkan kontribusi sebesar 28 persen dari total penjualan. Dan model terlaris berikutnya yaitu segmen SUV. Kelas SUV berkontribusi menyumbang penjualan mencapai sepertiga dari total keseluruhan penjualan Mercedes.

Keberhasilan Mercedes mendominasi pasar mobil premium di Indonesia memang tak dapat dipungkiri. Penjualan Mercedes ini dibayangi oleh rekan sekaligus rival satu negaranya yaitu BMW. BMW mencatatkan penjualan tahun 2017 sebanyak 3.353 unit.

Tanggapan Mercedes Benz

Roelof Lamberts selaku President & CEO PT. Mercedes-Benz Distribution Indonesia mengatakan

“Dengan hasil tersebut, Mercedes tetap menjadi yang terdepan di segmen premium di Indoensia. Tentu itu membuat kami sangat bangga dan gembira. Tahun 2018 kami akan tetap berinvestasi dan kami menantikan adanya peluncuran produk-produk baru dari kami yang menarik”

 

This post was last modified on 7 Februari 2018 13:10

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024