Categories: Otomotif

Honda Sudah Recall 600 Ribu Unit Mobil, Masalah Apa ?

RiderTua Mobil – Honda Prospect Motor (HPM) kembali mengumumkan recall mobilnya lagi. Mobil yang terdampak yaitu Honda Stream, CR-V, Accord, City, Jazz, Odyssey, dan Brio, dikabarkan sebagian sudah diperbaiki. Tetapi mungkin masih ada konsumen yang belum mengetahui hal ini. Honda sudah recall 600 ribu unit mobil, masalah apa ?

Baca juga: Honda Siapkan Generasi Terbaru Mobilio?
( Foto: Oto) honda jazz

Airbag Bermasalah

Total 600 ribu unit tersebut dihitung dari tahun 2002 silam. Kini program recall tersebut sudah mencapai 52 persen. Sisanya entah masih dalam tahap perbaikan atau belum sama sekali diperbaiki.

Sebagian besar recall dilakukan karena ditemukan masalah pada inflator airbag. Jika dibiarkan begitu saja, maka ketika terjadi tabrakan maka airbag kemungkinan bisa mengembang secara berlebih atau over-deployment. Ini terjadi karena tekanan gas yang berlebihan dalam salah satu komponen inflator airbag.

Keadaan ini tak bisa disepelekan begitu saja. Karena akibat dari inflator airbag yang bermasalah ini bisa membahayakan pengemudi atau penumpang mobil saat kecelakaan terjadi. Seperti yang pernah terjadi di Malaysia, dimana seorang wanita tewas setelah kecelakaan, dipicu karena airbag yang over-deployment.

(Foto: YouTube) new honda brio satya 2017

HPM berusaha untuk mencegah kejadian yang serupa di Indonesia. Berbagai cara dilakukan untuk mengingatkan konsumen atau pasar mobil bekas untuk memeriksa keadaan mobil yang terdampak recall. Seperti melalui e-mail direct atau SMS kepada konsumen, melakukan perbaikan di pasar mobkas, sampai kerja sama dengan komunitas. Program recall ini sudah seperti menjadi tanggung jawab HPM, karena keselamatan konsumen sangatlah dipentingkan.

Sumber: Detik.com (14/10/18)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024