Categories: Otomotif

e-Legend Mobil Listrik Konsep Besutan Peugeot

RiderTua Mobil – Keberadaan mobil listrik kian merambah ke berbagai belahan dunia. Hampir semua pabrikan sudah membuat mobil listriknya atau setidaknya sudah mengeluarkan bentuk konsepnya. Pabrikan asal Prancis Peugeot juga tak mau ketinggalan. e-Legend mobil listrik konsep besutan Peugeot.

Baca juga: Ini Nama Mobil Listrik Pertama VolksWagen
(Foto: CarShowroom) peugeot e-legend and peugeot 540

Peugeot e-Legend

Mobil listrik konsep buatan Peugeot ini mengambil DNA dari Peugeot 504. Meski sebuah mobil listrik, Peugeot masih mempertahankan desain klasik coupe Peugeot 504. Desain mobil listrik ini juga cukup unik. Lihat saja pada modul lampu kembar yang berbentuk bulat serta bumper depan yang dibuat rendah.

Meski bergaya klasik, namun mobil ini cukup canggih seperti layaknya mobil listrik pada umumnya. e-Legend dibekali dua buah motor listrik yang bisa menggerakkan semua as roda. Motor listrik ini mampu menghasilkan tenaga hingga 456 dk dan torsi maksimal mencapai 800 Nm. Doi mampu berekselerasi 0-100 km/jam hanya dalam tempo tak lebih dari 4 detik. Mampu digeber pol hingga kecepatan tertinggi 220 km/jam.

(Foto: electrive.com)

Baterai berkapasitas 100 kWh dan mobil bisa diajak melaju hingga jarak 600 km. Dengan sistem pengecasan yang cepat, baterai mobil ini hanya butuh waktu 25 menit pengisian dan mobil siap digunakan hingga jarak 500 km.

Ada yang WOW dari mobil listrik Peugeot ini. Peleknya bisa berubah warna mas Bro! Pelek berukuran 19 inci itu bisa berubah warna sesuai dengan kondisi pencahayaan.

This post was last modified on 24 September 2018 14:18

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024