Categories: Otomotif

Emosi di Jalan, Pengemudi ini Pukul Anak Dibawah Umur

RiderTua Mobil – Baru-baru ini media sosial dikejutkan dengan postingan dari pemilik akun Instagram @ap-reza yang memperlihatkan (diduga) seorang oknum TNI yang memukul anak laki-laki berumur 14 tahun. Padahal masalahnya sepele, yaitu rem mendadak. Lalu kenapa bisa terjadi? Emosi di jalan, pengemudi ini pukul anak dibawah umur.

Baca juga: Tabrak Pejalan Kaki Hingga Tewas Reaksi Pengemudi Mobil Mewah Ini Bikin Geram

Arogansi Harus Dihilangkan

Menurut Reza Prasetyo yang merupakan pemilik dari video yang di-upload tersebut, saat itu di gerbang Jalur Tol Jagorawi sedang agak padat. Tiba-tiba saja mobil yang didepannya berhenti mendadak, otomatis secara reflek diapun mengerem. Ternyata pengendara yang mengendarai mobil berjenis SUV Chevrolet Captiva yang tepat berada di belakangnya merasa jengkel dengan tindakan Reza tersebut.

Setelah melewati gerbang tol, pengendara Captiva tersebut menghadang mobil dan memaksa Reza untuk turun. Ketika terjadi adu mulut, sang adik Reza yang bernama Rayhan (masih kelas 2 SMP) berusaha melerai. Namun si pengendara tersebut dengan kasarnya malah memukul Rayhan. Mengetahui tindakannya direkam, si pelaku malah mengacungkan jempolnya ke kamera tanpa perasaan. Akibat pemukulan itu hidung Rayhan berdarah dan tulangnya bergeser. Kemudian pengendara Captiva tersebut pergi begitu saja ketika sudah dikerumuni banyak orang.

Untuk diketahui, pada plat nomor Captiva tersebut terdapat stiker bertuliskan Mabes TNI. Ia sangat meyayangkan kejadian yang menimpanya, bahkan sampai membuat adiknya terluka. Ia sudah membawa bukti berupa foto plat nomor beserta video yang direkamnya ke polisi untuk selanjutnya ditindaklanjuti.

Entah bagaimana orang yang sedang atau menggunakan atribut militer berbuat arogan di jalan. Seperti seolah-olah merasa lebih unggul dari lainnya, maka timbul sikap tersebut. Sebenarnya tindakan yang dilakukannya tersebut pasti suatu saat akan merugikan dirinya sendiri.

This post was last modified on 23 Agustus 2018 18:13

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Pecco Bagnaia : Sering Terjadi Senggolan di Sprint Tapi Kali Ini Gila!

RiderTua.com - Kualifikasi tidak berjalan baik bagi Pecco Bagnaia sehingga hanya menempati posisi ke-7 di grid. Jalannya sprint race pada…

28 April 2024

Ke Tim Pabrikan KTM Musim Ini? Pedro Acosta : Itu Hal yang Bodoh

RiderTua.com - Pedro Acosta menyelesaikan latihan MotoGP hari pertama di Jerez dengan posisi ke-6 hanya kalah 0,4 detik dari pembalap tercepat…

28 April 2024

Jaecoo akan Menjual Mobil BEV dan PHEV?

RiderTua.com - Jaecoo dipastikan akan hadir sebagai merek mobil baru lainnya di Indonesia. Merek dari Chery ini tidak akan hadir…

28 April 2024

Jorge Martin : Marc Marquez Melakukan Kesalahan

RiderTua.com - Pada kualifikasi di trek basah, Marc Marquez merayakan pole position pertamanya dengan Ducati dan Jorge Martin menempati posisi…

28 April 2024

Chery Pastikan akan Merakit Mobil HEV dan PHEV di Indonesia

RiderTua.com - Chery mungkin baru berjualan selama lebih dari setahun setelah kembali hadir di Indonesia. Tapi kali ini mereka menawarkan…

28 April 2024

BMW i5 Resmi Dijual Dengan Harga Rp 2,17 Miliar

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan mobil listrik terbaru lainnya di Indonesia beberapa minggu lalu, yaitu i5. Dari desainnya sudah cukup…

28 April 2024