Categories: MotoGP

Augusto Fernandez: Perawakanku Lebih Cocok di MotoGP Ketimbang di Moto2

RiderTua.com – Augusto Fernandez tampil meyakinkan selama 3 hari tes shakedown di Sepang-Malaysia. Untuk itulah para petinggi GASGAS Tech3 Factory Racing Team sangat puas dengan performa rookie MotoGP berusia 25 tahun itu. Augusto total telah menyelesaikan 107 lap, dan menempati posisi empat besar dalam tes 3 hari dan luar biasanya tanpa sekalipun crash.

Dengan tinggi 180 cm dan berat 72 kg, Augusto adalah salah satu pembalap tertinggi di kelas Moto2. Apakah perawakannya sekarang lebih cocok dengan mesin 1000cc V4 GASGAS? “Ya, pasti. Saya masih terlalu tinggi, tapi saya pasti lebih cocok dengan motor MotoGP ketimbang Moto2,” ujar rider asal Spanyol itu sambil tersenyum.

Augusto Fernandez: Perawakanku Lebih Cocok di MotoGP Ketimbang di Moto2

Manajer tim GASGAS Tech3 yang baru Nicolas Goyon dan pemilik tim Herve Poncharal menarik kesimpulan positif dari tes pertama pada tahun 2023 dan sekarang menantikan tes IRTA yang akan digelar mulai hari Jumat hingga Minggu dengan semua pembalap reguler (22 rider).

Goyon menegaskan, “Hal baiknya adalah Augusto bisa membalap dalam kondisi yang berbeda. Hari ketiga sangat intens dan dia mengatur beberapa catatan waktu yang sangat menarik. Dia tidak crash sama sekali, yang berarti dia punya waktu untuk berkembang. Sikapnya sangat baik, komentarnya positif dan konstruktif. Semua orang di garasi dan di Pierer Group senang dengannya.”

“Tes pertama di Valencia hanya tentang mengendarai motor MotoGP tanpa terlalu memikirkan set-up. Jadi tentu saja, tujuan tes shakedown itu adalah untuk menyelesaikan pekerjaan dengan benar dan menemukan basis. Saya rasa, saya mulai memahami mengapa hal-hal ini terjadi dan bagaimana saya harus mengendarai motor ini,” kata Augusto usai tes Sepang.

Juara Dunia Moto2 2022 itu menambahkan, “Trek di sini lebih sulit dikuasai dengan motor MotoGP ketimbang Valencia, karena secara signifikan lebih lebar dan lebih cepat. Hal ini benar-benar terjadi dengan sendirinya di zona pengereman, yang jauh lebih lama ketimbang di Moto2. Kita juga dapat merasakan kecepatan yang luar biasa di ujung lintasan lurus dan tenaga pengereman yang luar biasa yang dimiliki motor ini.”

Tim GASGAS Tech3 juga terkejut betapa cepatnya sang rookie saat melibas trek di tengah guyuran hujan dengan RC16 yang bertenaga hampir 300 hp. “Saya dengan cepat menemukan feeling yang sangat baik dengan motor dan ban hujan Michelin,” ungkap Augusto.

“Saya tahu ban hujan ini sangat bagus. Karena saya sudah menanyakan hal ini kepada beberapa pembalap MotoGP sebelum saya pindah kelas. Semua pembalap selalu sependapat bahwa mereka menyukai ‘ban basah’ ini. Sekarang saya dapat membuktikan pernyataan mereka,” pungkas rekan setim Pol Espargaro itu.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024