Categories: Otomotif

Wuling Air EV Bakal Kedatangan Lawan Baru Dari Negaranya Sendiri

RiderTua.com – Wuling Air EV kini menjadi pemimpin pasar mobil listrik di Indonesia. Namun ke depannya akan ada lebih banyak model serupa yang bakal dirilis tahun depan. Wuling Air EV akan bertemu dengan rival senegaranya seperti Chery EQ1 dan DFSK Mini EV. Sama-sama berupa mobil EV mungil, ketiganya bakal mewarnai pasarnya di Tanah Air.

Baca juga: Wuling Air EV yang Lampaui Ekspetasi di Indonesia

Wuling Air EV dan Lawan Barunya di Indonesia

Seperti yang diketahui sebelumnya, Air EV menjadi mobil terlaris di Indonesia sejauh ini. Bagaimana tidak, dengan lebih dari ribuan unit sudah terjual sejak modelnya dirilis bulan Juni lalu. Wuling kini kebanjiran pesanan, tapi tidak terlihat adanya penumpukan inden, jelas karena modelnya diproduksi secara lokal.

Namun Wuling menyadari kalau merek senegaranya bakal menyusul setelahnya. Chery disebut-sebut akan menghadirkan EQ1 yang bisa menjadi lawannya Air EV, walau mereka lebih tertarik dengan Omoda 5 EV. Kemudian ada DFSK yang bakal menghadirkan Mini EV, salah satu mobil listrik terlarisnya di kampung halamannya.

(CarSalesBase)

Makin Ketat

Wuling tahu dengan banyaknya rival di pasarnya akan membuat persaingan menjadi semakin ketat dari sebelumnya. Tapi mereka tidak terlalu mengkhawatirkannya, dan justru mereka menyambut baik kehadiran calon penantang Air EV tersebut. Sebab dengan makin banyaknya model EV yang dirilis, pasarnya akan terus berkembang dengan pesat.

Selain itu, kehadiran model anyar di kelasnya akan mendorong produsen lain untuk menghadirkan inovasi lainnya untuk mobil listriknya. Tentu ini akan membuat variasi mobil EV di Tanah Air menjadi semakin beragam dan pastinya lebih menarik. Siapa tahu ada produsen yang membuat mobil EV dengan fitur lengkap tapi harganya terjangkau.

Tapi jelas semua itu tergantung dari dukungan infrastruktur dan insentif yang diberikan. Disebutkan kendaraan listrik bakal mendapat subsidi mulai tahun depan.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024