Categories: Otomotif

Mazda Bakal Gelontorkan Investasi Demi Mobil Listrik

RiderTua.com – Mazda sejauh ini belum memiliki banyak mobil ramah lingkungan yang dijualnya di pasar. Padahal merek senegaranya seperti Toyota dan Honda sudah punya berbagai jenis model. Kini Mazda sudah serius untuk mengembangkan banyak mobil listrik. Mereka menyiapkan dana yang tidak sedikit demi mewujudkan lini produk ramah lingkungannya.

Baca juga: Mazda Menjual 852 Unit Mobil di GIIAS 2022, CX-5 Paling Laris

Mazda Mulai Serius Kembangkan Mobil Listrik

Berbicara soal mobil listrik, Mazda sebenarnya sudah punya satu model, yaitu MX-30. Tapi hanya mengandalkan satu model saja masih belum cukup, terlebih kini makin banyak model EV yang dijual. Merek senegaranya seperti Toyota juga memiliki lini mobil listrik yang cukup lengkap.

Tak ingin tertinggal lebih jauh, Mazda menggelontorkan dana yang cukup besar untuk investasi kendaraan listrik. Dengan dana sebesar Rp 172 triliun, investasi tersebut digunakan untuk mengembangkan berbagai jenis mobil listrik. Termasuk untuk produksi baterai, dimana harga jual mobil listrik rata-rata cukup mahal akibat harga baterainya.

(Motor1)

Jualan Mobil EV

Untuk memulai beberapa tahapan elektrifikasi produknya, Mazda akan melakukannya mulai tahun 2025 hingga 2030. Mungkin mereka akan memiliki waktu yang sedikit untuk bisa mewujudkan lini mobil listriknya, tapi itu sudah cukup bagi mereka. Apalagi Mazda sudah berpengalaman dalam mengembangkan MX-30, sehingga menyetrum model lainnya tidak akan menjadi masalah.

Investasi pengembangan kendaraan listrik ini disebut juga akan menggandeng mitra lain untuk bekerja sama dengan Mazda. Namun belum diketahui seperti apa mitranya nanti, apakah berupa perusahaan baterai mobil listrik atau justru merek mobil lainnya. Selain itu, Mazda masih merahasiakan model apa saja yang akan dijualnya sebagai model EV.

Tapi setidaknya Mazda kini sudah serius dalam mengembangkan mobil listrik. Dengan ini, mereka tidak lagi tertinggal dari merek senegaranya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Jika Tidak Ada Kontak di Lap Pertama Saya Bisa Finis di 5 Besar

RiderTua.com - Sementara rekan setimnya Maverick Vinales mendominasi GP Amerika, Aleix Espargaro finis ke-7 setelah terjadi kontak di awal balapan.…

16 April 2024

Toyota Dkk Tidak Naikkan Harga Small SUV Bulan Ini

RiderTua.com - Toyota memang memiliki berbagai macam model SUV yang dijualnya di Indonesia. Seperti small SUV Raize yang dijual bersama…

16 April 2024

Cara Enea Bastianini Menghemat Ban, Mulai ‘Ngepush’ Pada 8 Lap Terakhir

RiderTua.com - Setelah meraih dua kali podium berturut-turut, Enea Bastianini berhasil menempati peringkat 2 di klasemen. Rider pabrikan Ducati itu…

16 April 2024

Motor Adventure Baru MV Agusta LXP Enduro Veloce, Versi untuk Jalan Raya

RiderTua.com - Pabrikan asal Italia yakni MV Agusta kembali meluncurkan motor adventure baru dengan nama MV Agusta LXP Enduro Veloce…

16 April 2024

Pedro Acosta : Maverick Vinales Benar-benar Tak Tersentuh

RiderTua.com - Saat start di GP Amerika, Pedro Acosta melesat bak roket dan langsung memimpin balapan untuk beberapa lap. Saat…

16 April 2024

All New Mitsubishi Triton Raih Lima Bintang Dari Tes Tabrak Australasian NCAP

RiderTua.com - Mobil pikap Mitsubishi, yaitu Triton, telah mendapatkan model generasi terbarunya sejak tahun lalu di Thailand. Pikap double cabin…

16 April 2024