Categories: Otomotif

Honda Brio Kembali Menjadi Mobil Terlaris di Indonesia!

RiderTua.com – Honda Brio sudah lama dikenal sebagai andalan produsen otomotif asal Jepang tersebut di Indonesia. Walaupun mendapat persaingan dari model unggulan lainnya seperti Toyota Avanza. Namun Honda Brio kembali memimpin penjualan mobil di Tanah Air bulan Mei lalu. Jelas dengan kondisi pasar yang menurun, memberikan Brio kesempatan untuk kembali memuncaki penjualan mobil.

Baca juga: Honda Brio Laris Manis di Bulan Mei 2022, Ungguli BR-V dan HR-V!

Honda Brio Kembali Memimpin Penjualan Mobil

Bulan lalu, penjualan mobil di Indonesia hanya bisa tembus 49 ribu unit saja secara wholesales. Hasil ini menurun drastis dari bulan April 2022, dimana saat itu penjualannya mencapai lebih dari 80 ribu unit. Kondisi seperti krisis chip semi-konduktor hingga libur Lebaran dianggap sebagai penyebab penurunan penjualan bulan Mei 2022.

Walau dengan kondisi yang memburuk saat itu, Brio akhirnya memuncaki penjualan mobil dengan hasil mencapai 4.121 unit. Hasil ini membuatnya unggul dari model lainnya, bahkan menjadi satu-satunya mobil yang terjual lebih dari 3 ribu unit. Sebab mobil seperti Calya hingga Kijang Innova hanya terjual di atas 2 ribu unit saja.

(Honda Indonesia)

Jadi Incaran

Yang mengejutkannya, hanya Calya dan Kijang Innova yang menempati posisi tiga besar penjualan mobil di Tanah Air bulan Mei lalu. Sementara Avanza berada di posisi ke-7 dengan hasil penjualan mencapai 1.792 unit saja. Ini membuat Avanza kalah dari Brio yang terjual lebih dari itu.

Brio masih menjadi incaran bagi konsumen Indonesia karena harganya yang cukup terjangkau. Apalagi varian LCGC Satya yang selalu menyumbangkan hasil penjualan cukup tinggi bagi Honda. Walaupun harga mobil menjadi semakin mahal akibat tarif PPN yang baru, Brio tetap dicari-cari oleh konsumen.

Meski untuk bisa mencapainya, Honda rela menghentikan sementara produksi Mobilio. Jelas karena model ini sekarang hanya bisa diandalkan di segmen fleet.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, 14 pembalap yang lolos ke Q2.. Rider Moto3 'Alonso' terlihat…

26 April 2024

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024