Categories: Otomotif

Subaru Resmi Luncurkan SUV Forester di Indonesia!

RiderTua.com – Subaru sempat absen dari pasar roda empat di Indonesia akibat masalah yang dialami oleh APM lamanya. Kini mereka kembali dengan menggandeng APM baru dan menghadirkan produk unggulannya. Subaru menghadirkan Forester sebagai SUV terbarunya di Tanah Air. Meskipun masih diimpor dari Jepang dalam bentuk CBU, tapi harganya hampir setara dengan pesaingnya seperti Honda CR-V.

Baca juga: Subaru Siap Bangun Pabrik Khusus Mobil Listrik!

Subaru Hadirkan Forester di Tanah Air

Forester yang dirilis di Indonesia ini merupakan model generasi kelima, lebih tepatnya model facelift 2022. Desainnya cukup modern untuk ukuran SUV-crossover kompak berkat Subaru Global Platform. Sehingga menghasilkan mobil dengan rangka yang kokoh, namun tetap memperlihatkan modelnya yang kompak.

Model ini memang masih didatangkan langsung dari Jepang, tapi setidaknya ini menjadi awal yang bagus bagu Subaru. Terlebih setelah mereka sempat berhenti jualan di Tanah Air, Subaru ingin pelan-pelan beradaptasi dengan suasana pasar SUV yang baru. Sehingga mereka menghadirkan Forester anyar sebagai permulaan.

(Edmunds)

Lawannya CR-V?

Forester yang dijual di Indonesia ini mengandalkan mesin 2.000 cc bertenaga 152 hp dan torsi 196 Nm. Walau hanya menyediakan transmisi otomatis CVT Lineartronic 6 percepatan, model ini memiliki penggerak AWD (all wheel drive). Sehingga Forester lebih mudah dibawa ke berbagai medan jalan, entah di jalanan aspal maupun berbatu.

Selain itu, Forester dilengkapi dengan paket fitur keselamatan Subaru EyeSight. Dari adaptive cruise control, lane departure warning, lane keep assist, pre-collision braking, sampai rear vehicle detection tersedia disini. Dengan semua ini, berkendara dengan Forester menjadi semakin aman dan nyaman.

Forester menyediakan dua varian, yaitu L dan S EyeSight, masing-masing dibanderol Rp 570 juta sampai Rp 650 jutaan (on the road). Harganya hampir mendekati banderol Honda CR-V dan Mazda CX-5. Sepertinya ini membuat Subaru harus kembali berhadapan dengan merek senegaranya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kelemahan Motor RS-GP24? Ini Kata Direktur Teknik Aprilia

RiderTua.com - Direktur Teknik Aprilia, Romano Albesiano, menjelaskan apa yang kurang dari RS-GP dan anak buahnya untuk membidik gelar juara…

3 Mei 2024

Maverick Vinales : Meski Ada Tawaran Bagus Saya Ingin Bertahan di Aprilia

RiderTua.com - Meskipun Ducati mendominasi MotoGP di awal musim 2024, Maverick Vinales dan Aprilia mampu bersaing dengan hasil yang sangat mengesankan.…

3 Mei 2024

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024