Categories: Sepeda Motor

Honda Giorno 2022 Kini Punya Warna Baru

RiderTua.com – Tak lama lagi Honda akan memberikan penyegaran untuk salah satu skutiknya di Jepang. Motor yang dimaksud adalah Giorno, skutik bergaya retro yang stylish dan modern. Pada tanggal 20 Januari mendatang, Honda akan menambah empat warna baru untuk Giorno. Tapi tetap saja skutik ini irit BBM karena penggunaan mesin berkapasitas kecilnya.

Baca juga: Banderol Skuter EV Honda U-Go Sudah Diumumkan!

Honda Tambah Empat Warna Baru Untuk Giorno

Memang untuk model tahun ini, Honda hanya memberikan tambahan warna baru untuk Giorno. Empat warna baru tersebut terdiri dari warna Matte-Armored Green Metallic, Pearl Deep Mud Grey, Virgin Beige, dan Summer Pink. Dengan ini, Giorno tampil lebih chic dan modern dengan pilihan warna yang menarik ini.

Sementara untuk tampilannya secara keseluruhan masih sama dengan model lamanya. Meski demikian, warna barunya ini nampak begitu serasi dengan desainnya yang bergaya retro-modern. Giorno menjadi salah satu motor skutik Honda yang memiliki gaya retro, model lainnya yaitu Scoopy yang dijual di Indonesia.

(DetikOto)

Skutik Retro

Walau ukurannya cukup kompak, tapi Giorno memiliki bagasi penyimpanan 20 liter, sehingga bisa memuat helm didalamnya. Terdapat tempat penyimpanan di kiri dan depan motor yang dapat ditutup sehingga bisa lebih praktis. Apalagi modelnya yang seperti ini memudahkannya dibawa melewati jalanan perkotaan yang padat dan sempit.

Giorno dikenal karena irit BBM, dan ini terjadi karena skutik tersebut mengandalkan mesin 50 cc. Kapasitas mesinnya jauh lebih sedikit dari Honda Beat yang memiliki mesin 110 cc. Memang kapasitasnya cukup kecil agar bisa dijual di Jepang, dimana kebanyakan motor disana memiliki mesin berkapasitas kecil.

Sayangnya Giorno hanya bisa dijual di Negeri Sakura, dan Honda belum punya rencana untuk membawanya ke negara lain seperti di Indonesia. Entah karena mesinnya terlalu kecil atau sebab lainnya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024