RiderTua.com – Sebenarnya Nissan sudah memiliki mobil MPV yang dijual di pasar, dari Livina sampai Evalia. Tapi itu saja belum cukup karena saat ini makin banyak model serupa yang dijual dengan harga terjangkau. Inilah kenapa Nissan mulai tertarik untuk membuat mobil MPV dengan harga ‘murah’. Untuk bisa mewujudkannya, mereka kembali menggandeng merek se-aliansinya, Renault.
Baca juga: Nissan Kenalkan Calon Mobil EV Masa Depannya
Nissan Mulai Tertarik Membuat MPV Murah
Berbicara soal MPV murah, memang Nissan sudah punya Livina dengan harga terjangkau. Namun model generasi keduanya sejauh ini hanya dijual di Indonesia, dan mereka tak punya rencana untuk menjualnya di luar negeri. Keadaan ini begitu berbeda jika dibandingkan dengan ‘kembarannya’, Xpander, dimana model ini diekspor ke luar negeri.
Sementara Nissan malah memiliki rencana untuk membuat MPV baru lainnya, hanya saja kali ini dengan harga lebih murah dari Livina. Mereka kembali bekerja sama dengan Renault untuk mengembangkan produk barunya ini. Model tersebut dikembangkan dari platform-nya Renault, yaitu CMF-A, yang juga dipakaikan pada Triber.

Nggak Sekelas Dengan Livina?
Karena memakai platform yang sama dengan Triber, maka sejumlah spesifikasinya akan diusung dari MPV tersebut. Hanya saja dimensinya dibuat lebih besar dari Triber, sehingga ini akan memberikan ruang kabin yang lebih lega. Mesinnya juga diusung dari Triber, yaitu 1.000 cc turbo dan naturally-aspirated (N/A).
Untuk harganya, disebutkan kalau banderolnya hanya mencapai Rp 192 jutaan saja, lebih murah ketimbang Livina. Tapi karena harganya lebih terjangkau, kemungkinan model ini bakal ditempatkan di bawah kelasnya Livina. Entah apakah ini karena fitur yang bakal disediakan lebih minim dari MPV Nissan tersebut.
Sejauh ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai mobil baru Nissan tersebut untuk sekarang. Tapi dipastikan kalau model ini bakal menjadi kembarannya Triber, layaknya Livina dengan Xpander.