RiderTua.com – Boleh dibilang Avanza masih menjadi rajanya low MPV di Indonesia sampai sekarang. Walau begitu, mobil unggulan Toyota ini mendapat perlawanan dari rival utama di kelasnya, yaitu Mitsubishi Xpander. Baru-baru ini Xpander sanggup menguasai 36,5 persen segmen low MPV di Tanah Air. Dengan itu, Xpander tetap bersaing ketat melawan Avanza dkk.
Baca juga: 5,8 Ribu Unit Mobil Mitsubishi Terjual Pada Februari 2021
Xpander Sanggup Menguasai Segmen Low MPV
Hingga bulan Februari 2021, Xpander (termasuk varian Cross) masih menjadi penyumbang penjualan mobil penumpang Mitsubishi terbanyak. Keduanya mampu mendominasi hingga 41,3 persen dari total penjualan yang didapat selama sebulan lalu. Disusul pikap L300 sebesar 34,9 persen dan SUV Pajero Sport 14,5 persen.
Dengan ini, Xpander mampu menguasai hingga 36,5 persen segmen LMPV di Tanah Air. Hasil ini dapat membuatnya unggul dari model sekelasnya, tentu saja kecuali Avanza yang masih mendominasi pasar. Meski model tersebut belum mampu merebut peringkat teratas penjualan mobil di Indonesia dari Honda Brio.

Bisa Ditingkatkan
Pangsa pasar yang didapat Xpander juga lebih tinggi ketimbang Pajero Sport yang menguasai 33,1 persen segmen medium SUV. Tentu ini membuat Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) merasa puas, walau itu belum semaksimal tahun-tahun sebelumnya. Tapi setidaknya itu sudah lebih dari cukup, mengingat kondisi pasar masih belum kondusif.
Bulan Maret ini, kemungkinan Xpander bakal meraih pangsa lebih besar lagi. Pasalnya model ini menjadi salah satu dari 21 mobil di Indonesia yang mendapat insentif pajak nol persen. Hasilnya, harganya menjadi lebih murah dan bisa meningkatkan penjualannya lebih jauh lagi.
MMKSI berharap mereka dapat meningkatkan pangsa di kelas LMPV untuk Xpander pada bulan ini. Walau semua model di kelasnya juga mendapat keringanan PPnBM, termasuk Avanza. Artinya persaingan akan semakin ketat lagi, tapi Xpander sudah ‘mengunci posisinya’, tepat di dekat Avanza.