Categories: Otomotif

Penjualan Ford di Thailand Semakin Terpuruk!

RiderTua.com – Tak banyak yang menyangka kalau penjualan Ford di Thailand bisa seburuk dari yang diduga. Padahal seharusnya merek asal Amerika Serikat ini mampu menorehkan hasil lebih baik karena sudah punya mobil andalan seperti Ranger. Penjualan Ford di Thailand menurun akibat kondisi pasar yang masih belum stabil. Meskipun begitu, nampaknya itu tak menganggu produksinya dan masih berjalan lancar sampai sekarang.

Penjualan Ford di Thailand Menurun, Belum Stabil

Ford baru saja meluncurkan produk terbaru berupa New Ranger, sekaligus varian terbaru bernama Wildtrak. Mungkin ini pertama kalinya mereka meluncurkan model anyar pada tahun 2020, mengingat Ford tak pernah terdengar kabarnya sejak awal tahun. Aktivitasnya tak seperti kompetitornya yang selalu meluncurkan produk baru, dimana Ford nyaris jarang merilis model baru di ASEAN.

Keadaan Ford serupa dengan yang dialami kompetitornya: penjualannya anjlok selama beberapa bulan terakhir pada tahun ini. Bahkan di Thailand saja penurunannya mencapai 40 persen, sehingga Ford hanya mampu menjual 21,8 ribu unit. Tentu ada banyak faktor yang menyebabkan penurunan tersebut selain kondisi pasar, seperti pabrik yang banyak ditutup atau konsumen enggan membeli mobil.

Produksi Lanjut Terus!

Walau sempat menurun, Ford Thailand melihat adanya kenaikan penjualan selama kuartal ketiga. Bahkan di bulan lalu saja peningkatannya sudah cukup bagus, meskipun tak setinggi tahun-tahun sebelumnya. Meski demikian, setidaknya itu merupakan hasil yang lebih baik setelah melalui berbagai cobaan sepanjang tahun ini.

Walau penjualannya menurun, Ford melihat masih ada permintaan cukup tinggi akan produknya, sehingga mereka berusaha untuk memenuhi permintaan konsumen di Thailand. Ini sudah dilakukan sejak sebelumnya pabriknya ditutup karena kondisi yang sempat memburuk. Seolah Ford langsung tancap gas setelah pabriknya kembali dibuka untuk produksi mobil.

Sepertinya apapun kondisinya, Ford akan terus memberikan yang terbaik bagi konsumennya di Thailand. Terbukti dengan penjualan mobilnya sebagian didominasi oleh model pikap, salah satunya Ranger. Nampaknya konsumen Negeri Gajah Putih sangat memfavoritkan model pikap double cabin Ford.

This post was last modified on 16 November 2020 14:20

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024