Home Sepak Bola Kepa Terus Bikin Pusing, Lampard Datangkan Mendy

    Kepa Terus Bikin Pusing, Lampard Datangkan Mendy

    Kepa terus bikin pusing, Lampard datangkan Mendy
    Kepa terus bikin pusing, Lampard datangkan Mendy

    RiderTua.com – Kepa terus bikin pusing, Lampard datangkan Mendy… Chelsea dibenamkan 2 gol tanpa balas saat melawan Juara Liga Premier, Liverpool pada Minggu (20/9/20). Gol kedua The Reds tercipta karena blunder yang dilakukan kiper asal Spanyol itu. Kepa kerap membuat kesalahan, pelatih asal Inggris itu berniat merekrut penjaga gawang milik Rennes.

    Kepa Terus Bikin Pusing, Lampard Datangkan Mendy

    Dilansir dari Marca, Frank Lampard telah mengkonfirmasi bahwa Edouard Mendy akan segera bergabung dengan Chelsea. Pembicaraan ini sebenarnya sudah terjadi sebelum laga kontra Liverpool beberapa waktu yang lalu. Namun Lampard tampaknya masih menaruh kepercayaan terhadap kinerja Kepa Arrizabalaga.

    Dan kesalahan fatal yang dibuat Kepa di laga versus skuad Jurgen Klopp itu, benar-benar membuat kesabaran Lampard hilang. Pelatih 42 tahun itu menjelaskan bahwa, akhirnya dia membuat keputusan untuk menurunkan Willy Caballero di pertandingan Piala Carabao yang akan datang yakni saat melawan Barnsley.

    Kepa terus bikin pusing, Lampard datangkan Mendy

    Saat konferensi pers pra-pertandingan, Lampard mengatakan “Mendy saat ini sedang menjalani pemeriksaan medis saat kita berbicara. Jika tidak ada masalah, dia akan menjadi pemain kami.”

    “Kami membawa Mendy untuk bertarung di kompetisi itu. Ini adalah bagian yang Kepa ingin tingkatkan dalam penampilannya sendiri. Itu ada di tangan semua orang untuk mendorong, melatih dan memiliki sikap yang benar.”

    “Ini posisi tersulit karena sifat individualnya. sebagai seorang manajer saya harus simpatik. Saya mengganti penjaga gawang musim lalu dari Kepa ke Willy [Caballero]. Ketika saya melakukannya, saya melakukannya dengan proses pemikiran yang berbeda.”

    Sementara itu, mantan bek Chelsea Frank Leboeuf mengkritik Kepa karena kesalahan yang dibuatnya saat melawan The Reds. Dia percaya Mendy memiliki kualitas lebih baik dari kiper asal Spanyol itu.

    Dia berkata, “Nah, membandingkan apa yang kita lihat dari Kepa, dia telah melakukan kesalahan. Ya Mendy jauh lebih baik dari itu. Dia menjalani musim yang sangat bagus di Reims, bergabung dengan Rennes dan menjalani musim yang sangat bagus untuk Rennes.”

    “Jadi, saya sangat yakin dia bisa melakukan pekerjaan itu dan jauh lebih baik dari Kepa dan bahkan jauh lebih baik dari Caballero. Jadi, saya tidak tahu apakah ada penjaga gawang lain yang bisa ditemukan Chelsea. Meski dengan uang sebanyak itu, tapi ini terbilang murah untuk memiliki Mendy. “

    Rennes dikabarkan telah mematok harga Mendy sebesar 30 juta poundsterling. 

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini