Categories: Otomotif

Lamborghini Lakukan Recall Aventador Karena Masalah Ini !

RiderTua.com – Baru-baru ini Lamborghini mengumumkan recall terhadap dua model Aventador. Ini terjadi setelah mereka menemukan masalah pada pintu mobil. Meski terdengar sepele, penarikan tersebut harus dilakukan agar tak ada kejadian tak diinginkan. Lamborghini lakukan recall Aventador karena masalah ini.

Baca juga: Lamborghini akan Sediakan Huracan RWD

Lamborghini Lakukan Recall Aventador Karena Masalah Ini !

Melansir detik.com (27/03/2020), masalah pada pintu mobil ditemukan dapat terkunci dari dalam. Pin kabel bowden di bagian gagang pintu bagian dalam kemungkinan dipasang dengan tidak benar. Akibatnya bagian ini tak bisa berfungsi tanpa adanya peringatan apapun.

Sehingga penumpang dan pengemudi bisa terjebak di dalamnya. Bisa dibayangkan kalau mereka harus keluar dari jendela karena pintu yang macet. Walau sebenarnya belum ada kasus yang berkaitan dengan masalah tersebut.

Setelah diselidiki, ada dua mobil yang bermasalah, yaitu Aventador SVJ tipe Coupe dan Roadster produksi Desember 2019-Januari 2020. Untuk Coupe ada 26 unit yang terdampak, sementara Roadster belum jelas.

Tapi sejauh ini masalah tersebut hanya ditemukan pada mobil yang dijual di Amerika Serikat. Entah apakah negara lain juga ikut terdampak. Namun sepertinya Lamborghini akan terus mencari apa ada juga masalah serupa di luar AS.

Pihak Lamborghini akan memanggil semua pemilik Aventador SVJ dan Roadster yang bermasalah untuk melakukan perbaikan. Tentu biaya perbaikan ini tak ditanggung oleh pemilik alias gratis.

This post was last modified on 28 Maret 2020 07:22

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024