Categories: Otomotif

Honda BR-V Harus Siap Digempur Suzuki XL7

RiderTua.com – Mobil – Tahun ini akan menjadi tahun yang berat bagi Honda BR-V. Pasalnya segmen crossover-SUV akan kedatangan mobil baru, yaitu Suzuki XL7. Sepertinya mau tak mau BR-V harus siap digempur oleh ‘Ertiga Crossover’ tersebut. Honda BR-V harus siap digempur Suzuki XL7.

Baca juga: Mengintip Spesifikasi Suzuki XL7 ‘Ertiga Crossover’

Honda BR-V Harus Siap Digempur Suzuki XL7

Sejak kehadiran Xpander Cross, BR-V seperti sudah terlihat ketinggalan zaman. Walau model tersebut menggunakan basis LMPV Xpander, tampilannya makin gahar dan sporty. Begitupun dengan XL7, yang berbasis dari rival Xpander, Ertiga.

BR-V semakin lama akan semakin terpinggirkan. Walaupun penjualannya selama ini masih baik-baik saja. Tapi tetap saja, dengan semakin banyaknya pendatang baru di segmen crossover SUV, Honda Prospect Motor (HPM) tetap ‘santuy’.

HPM tahu kalau BR-V akan berhadapan dengan, baik Xpander Cross maupun XL7. Tapi mereka sudah memiliki strategi untuk menghadapi kedua model baru tersebut. Pasti salah satu rencana tersebut yaitu melakukan facelift pada BR-V.

honda BR-V

Sebenarnya BR-V baru mendapat facelift pada tahun 2019 lalu, dan itupun hanya minor facelift. Bagian fascia depan dan pelek alloy saja yang diubah pada penyegaran tersebut. Lagipula, usia BR-V yang baru empat tahun dianggap sudah saatnya untuk dirombak.

HPM tidak mau berkomentar banyak soal itu, namun memberi kode soal GIIAS 2020. Entah apakah itu berhubungan dengan BR-V atau model lainnya. Terlepas dari hal itu, untuk saat ini adik CR-V tersebut harus berhadapan langsung dengan XL7 serta Xpander Cross.

This post was last modified on 25 Januari 2020 09:01

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Siap Meninggalkan Red Bull ke Ducati

RiderTua.com - Marc Marquez sepertinya menginginkan tim pabrikan Ducati di musim MotoGP 2025 mendatang. Bahkan dikabarkan dia siap merelakan sponsor…

11 Mei 2024

Bos BMW : Sukses Dulu di Superbike Sebelum Pindah ke MotoGP

RiderTua.com - Bersama Toprak Razgatlioglu, BMW mengawali Superbike musim 2024 dengan hasil yang sangat memuaskan. Ini berarti sebuah langkah bisa…

11 Mei 2024

Bastianini, Martin atau Marquez, Inilah ‘Clue’ yang Diberikan Gigi Dall’Igna

RiderTua.com - Siapa yang akan terpilih menjadi rekan setim Pecco Bagnaia untuk musim 2025? Enea Bastianini, Jorge Martin atau Marc…

11 Mei 2024

Luca Marini : Kami Sudah Semakin Jauh dari Awal Musim Lalu

RiderTua.com - Luca Marini tak mampu mencapai banyak kemajuan pada tes hari Senin di Jerez. Rider Repsol Honda itu mengatakan, "Tapi…

11 Mei 2024

Marc Marquez : Jika Pakai Motor Terbaru Peluang Juara Dunia Semakin Besar

RiderTua.com - Usai crash dalam sprint dan finis ke-2 (podium ke-102 di kelas utama) pada balapan utama di Jerez, Marc…

11 Mei 2024

Hasil Practice MotoGP Prancis 2024

RiderTua.com, Le mans — Hasil Latihan (Practice) MotoGP Prancis 2024 : Jumat (10/5/2024), Jorge Martin menjadi rider tercepat dari latihan…

10 Mei 2024