Home Sepak Bola Rekor Messi, Selalu Cetak Gol Dalam 15 Tahun Beruntun di Liga Champions

    Rekor Messi, Selalu Cetak Gol Dalam 15 Tahun Beruntun di Liga Champions

    barca vs slavia praha

    RiderTua.com – Bola – Lionel Messi kembali mengukir rekor. Striker Barcelona itu menjadi pemain pertama yang mampu mencetak gol di Liga Champions dalam 15 tahun beruntun. Rekor Messi, selalu cetak gol dalam 15 tahun beruntun di Liga Champions.

    Baca juga : Messi : Ini Gol Terbaikku

    Rekor Messi, Selalu Cetak Gol Dalam 15 Tahun Beruntun di Liga Champions

    Rekor tersebut berkat gol yang dicetak Messi saat Barcelona melawan Slavia Praha di matchday ketiga Liga Champions. Laga yang digelar di Sinobo Arena Kamis (24/10/2019), Messi berhasil mencetak gol hanya selang 3 menit dari kickoff.

    olayinka

    Pada laga ini Barcelona berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-1. Gol Barcelona lainnya tercipta berkat gol bunuh diri Peter Olayinka.

    Inilah gol pertama Messi sejak Liga Champions musim ini digelar. Gol ini juga mengantarkan Messi meraih rekor baru. Messi berhasil mencetak gol di kompetisi bergengsi itu selama 15 tahun berturut-turut.

    Sejak Liga Champions musim 2005/2006, Messi selalu mencetak satu gol. Dilansir dari Opta, penyerang 32 tahun itu menjadi yang pertama mampu mencetak setidaknya satu gol dalam 15 musim Liga Champions secara beruntun.

    Messi vs Ronaldo

    Messi sudah mencetak total 113 gol di Liga Champions. Ia menjadi pencetak gol kedua terbanyak di kompetisi ini setelah Cristiano Ronaldo yang mampu mencetak 127 gol.

    Kemenangan Barcelona sendiri membuat tim asuhan Ernesto Valverde memuncaki Grup F dengan 7 poin, unggul dari Inter Milan dan Borussia Dortmund (4) dan Slavia Praha (1).

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini