Categories: Otomotif

Lexus Untung dari Penjualan SUV Premium di GIIAS 2019

RiderTua Mobil – Sebagai salah satu merek mobil mewah di Indonesia, Lexus menawarkan line-up produk terbaiknya kepada konsumen. Seperti SUV terbaru yang diperkenalkan di GIIAS 2019, yaitu Lexus 570 Sport. Lexus untung dari penjualan SUV premium di GIIAS 2019.

Baca juga: Lexus Kenalkan LC 500h Berbalut Warna Oranye ‘Sunset’

Lexus Untung dari Penjualan SUV Premium di GIIAS 2019

Lexus 570 Sport menjadi sorotan di booth Lexus di GIIAS 2019. Mobil ini memiliki banderol mencapai Rp 3,345 miliar. Memang cukup mahal mengingat kemewahan yang ditawarkan LX570 Sport ini.

LX570 Sport dilengkapi dengan mesin 5.700 cc V8 bertransmisi 8 percepatan. Interiornya dibalut jok kulit semi aniline dan ada 19 speaker Mark Levinson Premium. Mobil ini juga dilengkapi dengan layar monitor center screen display 12,3 inci dan layar dual rear entertainment 11,6 inci.

Karena tergolong mobil premium, Lexus Indonesia menyediakan kuota 80 unit untuk satu tahun. Selama pameran GIIAS 2019, Lexus mencatat ada 20 unit yang sudah dipesan konsumen. Unit tersebut baru bisa masuk garasi konsumen sebulan setelahnya.

Sepertinya masih ada konsumen Indonesia yang tertarik dengan SUV mewah Lexus dan model lainnya. Beberapa konsumen yang membeli lewat tunai atau kredit. Selain untung dari penjualan LX570 Sport, Lexus juga menawarkan model hybrid. Namun waktu tunggu pengiriman mobil hybrid bisa sampai 9 bulan. Itupun konsumen mau menunggu selama itu.

Referensi: Kompas.com (26/07/2019)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024