Categories: Otomotif

Lexus Kenalkan LC 500h Berbalut Warna Oranye ‘Sunset’

RiderTua Mobil – Pada gelaran Barcelona Motor Show 2019, Lexus mengenalkan model LC 500h ‘Matte Prototype’. Seperti namanya, model ini merupakan model prototype yang tidak dijual untuk saat ini. LC 500h yang satu ini berbeda dengan model biasanya. Lexus kenalkan LC 500h berbalut warna oranye ‘sunset’.

Baca juga: Lexus Luncurkan MPV Termewah ‘Kembaran Alphard’

Lexus Kenalkan LC 500h Berbalut Warna Oranye ‘Sunset’

Dikatakan tak biasa karena terlihat jelas dari warna yang dimilikinya. Warna unik ini disebut sebagai ‘Space Orange’. Warna doff ini seolah menampakkan kesan warna pada saat matahari tenggelam atau sunset.

Memang warna ini membuatnya unik dan beda dengan yang lain. Warna ini tidak sering terlihat pada model asli mobil. Kecuali Nissan yang menggunakan warna ini seolah seperti warna ciri khasnya.

Warna oranye masih terlihat pada bagian interiornya. Warna ini bisa terlihat pada panel instrumen, setir, dan sisipan pintu. Tak hanya warna yang unik, LC 500h Matte Prototype memiliki pelek 21 inci berwarna semi-matte black. Ada material serat karbon serta spoiler belakang aktif.

Soal mesin masih sama dengan LC 500h biasa, yaitu 3.500 cc V8 dual VVT-i dipadu dengan motor listrik dan baterai lithium-ion. Mesin ini ditenagai sistem hybrid advanced self-charging yang mampu mengisi daya baterai tanpa colokan kabel layaknya mobil listrik lainnya.

Referensi: DetikOto (13/05/2019)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024