Categories: Otomotif

Akan Ada ‘World Premiere’ Produk Baru di IIMS 2019 ?

RiderTua Mobil – Baru melewatkan bulan pertama tahun 2019 ini, para produsen otomotif harus bersiap mengikuti gelaran IIMS 2019. Entah itu mengenalkan model baru ataupun memajang model andalannya. Akan ada ‘world premiere’ produk baru di IIMS 2019.

Baca juga: Mungkinkah Mobil Listrik Bisa Masuk ke Indonesia Tahun Ini ?
(Foto: CNN Indonesia)

Akan Ada ‘World Premiere’ Produk Baru di IIMS 2019 ?

IIMS 2019 kali ini akan diadakan mulai tanggal 25 April sampai dengan 5 Mei. Memang waktunya masih cukup lama untuk menanti. Tapi itu cukup bagi produsen otomotif untuk mempersiapkan diri.

PT Dyandra Promosindo selaku penyelenggara IIMS mengatakan bahwa tahun ini  akan ada banyak hal baru yang disajikan. Mulai dari infinite live hiburan sampai pengenalan produk kepada pengunjung pameran. Walau itu sudah menjadi hal biasa yang dilakukan dalam pameran otomotif.

Bahkan dikatakan bahwa akan ada salah satu ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merek) yang melakukan world premiere produk baru. Walau belum diketahui produsennya, model terbaru ini diketahui merupakan jenis kendaraan roda empat atau mobil.

Peserta pameran yang berpartisipasi mungkin masih sama dengan tahun lalu. Dari produsen mobil ada, BMW, Datsun, DFSK, Chevrolet, Hyundai, Honda, Mini, Mazda, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, Wuling, dan Hascar (Jeep).

Sementara untuk produsen motor ada Aprillia, Benelli, BMW Motorrad, Harley-Davidson, Honda, Kawasaki, Kymco, MotoGuzzi, Piaggio, dan Vespa. Yamaha memang belum masuk daftar karena masih melakukan proses administrasi.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024