Categories: Otomotif

Avanza Dapat Facelift, Toyota Tidak Memperbarui Wajah Transmover ?

RiderTua Mobil – Avanza-Xenia baru saja mendapat facelift pada hari Selasa lalu. Pembaruan ini tak hanya memperbarui tampilannya saja, tetapi juga penambahan fitur. Walau banyak konsumen yang mengkritik pembaruan ini. Avanza dapat facelift, Toyota tidak memperbarui wajah Transmover.

Baca juga: Desain Avanza-Xenia 2019 Sudah Sesuai dengan Kebutuhan Konsumen Indonesia

Avanza Dapat Facelift, Toyota Tidak Memperbarui Wajah Transmover ?

Namun sepertinya ada yang kurang dari facelift ini. Ada satu varian dari Avanza yang belum kebagian facelift. Varian tersebut adalah Transmover, yang biasanya dijadikan sebagai taksi.

Transmover memang didesain untuk segmen kendaraan fleet seperti taksi. Tapi entah mengapa Toyota berniat untuk tidak memberi facelift untuk Avanza ‘fleet’ ini. Sebenarnya apa yang dilakukan Toyota untuk Transmover?

Toyota melihat bahwa sasaran konsumen Avanza berbeda dengan Transmover. Konsumen Transmover memang merupakan perusahaan taksi. Selain itu, Transmover tidak mendapat facelift agar menjadi pembeda dengan kembarannya tersebut.

Jika melihat dari angka penjualannya selama tahun 2018, Avanza terjual sebanyak 82.167 unit. Sementara Transmover hanya 3.372 unit, jauh lebih sedikit daripada Avanza. Namun angka penjualan ini masih terbilang stabil karena tidak berbeda jauh dengan penjualannya di tahun 2017 lalu.

Jadi, bisa dipastikan bahwa Transmover tidak akan mendapat pembaruan layaknya Avanza-Xenia. Tapi bisa saja Toyota berubah pikiran dan akan memberi facelift untuk Transmover.

This post was last modified on 19 Januari 2019 11:48

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Toyota Alphard Kini Lebih Irit Bahan Bakar Dengan Teknologi Hybrid

RiderTua.com - Mobil hybrid Toyota di Indonesia kini cukup banyak modelnya dan dijual dalam harga yang bervariasi pula. Kebanyakan modelnya…

27 April 2024

Jorge Martin : Motor Tidak Ada Getaran!

RiderTua.com - Meski berada di posisi ke-5 dalam timesheet pada latihan hari Jumat di Jerez, Jorge Martin merasa dirinya jauh…

27 April 2024

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024