Categories: Otomotif

Inilah Akhir dari Penjualan Mitsubishi Mirage di Indonesia

RiderTua Mobil – Setelah sekian lama tak terdengar, Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengumumkan bahwa penjualan city car Mirage sudah berakhir. Tentu ini mengejutkan karena mobil ini baru mendapat pembaruan pada tahun 2016 lalu. Inilah akhir dari penjualan Mitsubishi Mirage di Indonesia.

Baca juga: Penjualan Menurun Mirage Sudah Tidak Diekspor Lagi
(Foto: Mitsubishi) mitsubishi mirage

‘Game Over’?

Meskipun dengan pembaruan tersebut, sepertinya itu tidak membantu menaikkan kembali penjualannya. Angkanya terus menurun tiap bulan. Tercatat dalam periode Januari-September 2018, Mirage hanya terjual 450 unit, itupun penjualannya terakhir terlihat di bulan Maret.

Karena terus merosot, MMKSI memutuskan untuk mengakhiri penjualan Mirage di Indonesia. Yang dihentikan yaitu proses pengiriman unit ke dealer dan impornya, sementara mobilnya masih dijual. Walau unitnya sudah tidak sebanyak dulu.

Mirage yang masih dijual dalam jumlah yang relatif sangat sedikit, menurut MMKSI. Sehingga bagi konsumen yang masih menginginkannya bisa menanyakan ketersediaan unitnya ke dealer.

Mirage menjadi mobil city car yang masih diandalkan MMKSI sejak tahun 2011 silam. Mobil ini masih diimpor dari pabriknya di Thailand. Selama tahun ini, Mirage terjual dengan rincian 70 unit untuk tipe 1.2 Exceed, 59 unit untuk tipe 1.2 GLS AT, dan 321 unit untuk tipe 1.2 GLX MT.

Mungkin karena penjualannya terus merosot inilah yang membuat MMKSI enggan menghadirkan Mirage dalam pameran GIIAS 2018 lalu. Persaingan di segmen city car seperti tidak memberi kesempatan bagi Mirage untuk menaikkan penjualannya lagi. Saat ini segmen city car dikuasai oleh Suzuki Ignis yang baru saja dirilis tahun lalu.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, 14 pembalap yang lolos ke Q2.. Rider Moto3 'Alonso' terlihat…

26 April 2024

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024