Categories: Otomotif

Inilah Sosok Terbaru Land Rover Defender

RiderTua Mobil – Sebuah mobil bergaya mobil jeep berbalut stiker kamuflase melintas di jalanan Inggris. Yup, Inggris merupakan markas dari Jaguar Land Rover (JLR). Dan kabarnya inilah sosok terbaru Land Rover Defender.

Baca juga: Di Negara Ini Land Rover Dijadikan Bus Sekolah, Weladalah !
(Foto: Kompas Otomotif)

Mobil Baru

Pihak manufaktur telah membenarkan jika mobil misterius ini adalah Defender terbaru. Bukan Defender edisi spesial atau hasil modifikasi, mobil ini adalah Defender dengan model terbaru yang jauh lebih modern. Meski begitu, Defender ini masih mempertahankan gaya klasiknya yang berbentuk kotak. Defender generasi terbaru ini ditargetkan bisa dinikmati penggemarnya paling tidak 2 tahun kedepan.

Sekilas penampilan Defender terbaru ini mempunyai kemiripan sama mobil konsep land Rover DC100 yang pernah muncul di dunia maya pada tahun 2011-2012 silam. Namun bedanya, Defender terbaru ini punya dimensi serta kabin yang lebih lebar dan luas dibanding DC100. Perbedaan lainnya yaitu, kalau Defender terbaru ini menggunakan long wheel base sementara DC100 menggunakan short wheel base.

Ada beberapa bagian yang berubah. Dua pintu samping, kap mesin tinggi yang berdesain kaku, lampu dan bumper besar serta fender yang tak lagi agresif atau berlebihan. Kaca samping belakang terlihat masih menggunakan ciri khas Defender LWB (110). Pada bagian tailgate menggunakan engsel samping.

Model dari Defender terbaru ini benar-benar baru. Untuk diketahui, selama 67 tahun desain Defender ini tidak mengalami perubahan yang signifikan. Nah, untuk generasi terbaru ini pasti penggemar Defender akan dibuat terkejut dengan desain terbarunya. Generasi terakhir Defender dibuat tahun 2016 silam dan sudah dihentikan produksinya mulai saat itu juga.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024