Categories: Otomotif

Mercedes-Benz akan Keluarkan Smart ForEase Tanpa Atap

RiderTua Mobil – Konsumen Indonesia mungkin sudah mendengar mobil Smart. Mobil mungil ini pertama hadir di Indonesia sebagai Smart ForTwo dan diproduksi oleh Mercedes-Benz. Entah mengapa mobil ini kini seperti ‘menghilang’ dari pasar otomotif nasional. Dan dikabarkan, Mercedes-Benz akan keluarkan Smart ForEase tanpa atap.

Baca juga: New Axor 2523 R Truk Mewah Mercedes Benz Yang Dirakit di Indonesi
(Foto: Daimler Media)

Mercedes-Benz akan Keluarkan Smart ForEase Tanpa Atap

Karena masih memiliki potensi yang lebih besar, Mercedes-Benz ingin meneruskan pembuatan mobil Smart. Kabar terbaru mengatakan bahwa Smart sudah mengumumkan kehadiran mobil konsep ‘Smart ForEase’ berbasis listrik di Paris Motor Show 2018. Kehadiran mobil ini sekaligus menandai 20 tahun Smart didirikan.

Mobil dengan slogan ‘Fully-Functioning ForEase Open-Top Concept’ ini memang masih terlihat mungil seperti pedahulunya. Hanya saja yang menonjol dari ForEase yaitu tanpa kehadiran atap. ForEase tidak dilengkapi dengan atap penutup seperti mobil cabriolet kebanyakan.

(Foto: NetCarShow.com)

Tampilan ForEase memang simpel, dengan lampu utama LED, running light yang diselipkan pada grill, dan tail-lamp efek 3 dimensi yang menambah kesan sporty. Untuk interiornya terlihat jok penumpang seat bolster warna putih, ventilasi AC honeycomb, layar infotainment, dan kemungkinan masih banyak lagi. Kemungkinan besar ForEase akan menggunakan motor listrik yang sama dengan EQ ForTwo Cabriolet, yang bisa menghasilkan tenaga 80 hp dengan baterai lithium-ion 17,6 kWh.

Memang tak ada informasi lebih detail mengenai mobil ini. Namun sepertinya ForEase cocok digunakan sebagai mobil kota. Dengan keunggulan seperti ukuran mobil yang kecil bisa mengatasi masalah lahan parkir yang sempit.

 

This post was last modified on 30 September 2018 04:04

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024

Marc Marquez : Ternyata Aku Masih Cukup Cepat!

RiderTua.com - Bagaimana jika Marc Marquez tetap melanjutkan dengan Honda?.. 'Saya bisa patah semangat ' katanya... Marc Marquez dipindahkan dari…

26 April 2024

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024