Categories: Sepeda Motor

Sepeda Motor 125 cc Ini Top Speed Tembus 145 Kpj


Mungkin kita tidak akan mengira motor jadul ini dulunya bisa melesat kencang. Adalah MV Agusta 125 Monoalbero Racer lansiran tahun 1953.  Kepunyaan dari Giancarlo Morbidelli. Dialah pendiri perusahaan sepeda motor eponymous dan kepala Museum Morbidelli. Mempercayakan bengkel Morbidelli untuk merestorasi motor antik ini, mesinnya masih berfungsi sangat baik dan terakhir digunakan pada bulan September 2014 di Dieburg. Harga motor ini ditaksir senilai $ 37.000 – 51.000 ( setara dengan 529- 729 juta rupiah). Walau terlihat jadul sepeda motor 125 cc ini top speed tembus 145 Kpj.

MV Agusta ini pernah memenangkan kejuaraan dunia pertamanya pada tahun 1952 dengan pembalap Cecil Sandford. Pada tahun 1953, perusahaan tersebut menawarkan pembalap tidak resmi untuk turun sebagai tim penyewa atau non pabrikan. Saat itu peraturan di Italia untuk “Formula Sport” dalam negeri menyebutkan bahwa mesin hanya boleh memiliki camshaft tunggal (monoalbero) dan pembalap di kelas 125 (production racer ) menggunakan roda gigi untuk menggerakkan mesin SOHC-nya.

Spesifikasi MV Agusta 125

  • Bore x Stroke:  53×56 mm
  • Karburator racing Dell’Orto 27 mm
  • Power 16 bhp @ 10.300 rpm
  • Kecepatan tertinggi (top speed) lebih dari 145 kpj.

Motor ini adalah generasi penerus dari varian sebelumnya tahun 1952, yang memiliki sasis yang mereka sebut tubular duplex loop frame, garpu depan teleskopik dengan central hydraulic damper, suspensi belakang model lengan ayun. Rem berbahan aluminium full-width berdiameter 7 inci di bagian depan dan 6 inci di bagian belakang. Berat kering motor ini hanya 75 kg.

Sumber :  classicdriver.com

This post was last modified on 10 Februari 2018 04:24

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kelemahan Motor RS-GP24? Ini Kata Direktur Teknik Aprilia

RiderTua.com - Direktur Teknik Aprilia, Romano Albesiano, menjelaskan apa yang kurang dari RS-GP dan anak buahnya untuk membidik gelar juara…

3 Mei 2024

Maverick Vinales : Meski Ada Tawaran Bagus Saya Ingin Bertahan di Aprilia

RiderTua.com - Meskipun Ducati mendominasi MotoGP di awal musim 2024, Maverick Vinales dan Aprilia mampu bersaing dengan hasil yang sangat mengesankan.…

3 Mei 2024

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024