
RiderTua.com – Bola – Striker Inter Milan Lautaro Martinez akhirnya mengungkapkan penyebab kegagalan penaltinya di laga melawan Borussia Dortmund. Namun dia senang pada akhirnya Inter bisa memenangkan laga itu. Lautaro Martinez gagal eksekusi pinalti saat melawan Dortmund.
Baca juga : Hasil Liga Champions : Barcelona, Liverpool dan Inter Raih Poin Penuh
Lautaro Martinez Gagal Eksekusi Pinalti Saat Melawan Dortmund
Kamis (24/10/2019) Inter Milan berhasil menaklukkan Dortmund dengan skor 2-0 di Giuseppe Meazza. Pada laga itu Lautaro Martinez berhasil menyumbangkan satu gol ke gawang Dortmund berkat memanfaatkan umpan dari Stefan van Vrij di menit ke-22.
Striker asal Argentina itu sebenarnya punya kesempatan untuk menambah gol saat Inter dihadiahi pinalti di 10 menit terakhir menjelang laga usai. Namun tendangan pinalti Martinez masih bisa ditebak kiper Roman Buerki sehingga bola masih bisa ditepis.
Kekecewaan Martinez sedikit terobati karena tujuh menit kemudian Antonio Candreva berhasil mencetak gol kedua untuk Inter. Inter pulang dengan membawa poin penuh.
Dikutip dari Sky Sport Italia, Lautaro Martinez mengungkapkan
“Terus terang, aku ingin menembak ke arah yang lain tapi aku berubah pikiran di momen terakhir. Untungnya, Antonio mencetak gol kedua di akhir pertandingan dan kami bisa memperoleh sebuah hasil yang lebih nyaman”
Dengan kemenangan ini, Inter menempati peringkat empat klasemen grup usai meraih empat poin. Perolehan poin ini sama dengan Dortmund yang menempati posisi kedua.
Selain itu, pasukan Antonio Conte itu melanjutkan momentumnya usai mengalahkan Sassuolo di Liga Italia, akhir pekan lalu.