Sepeda Motor

Honda Dax125 Kembali Meluncur dengan Warna Baru, Ada Aksesoris Menarik!

RiderTua.com – Motor bergaya retro yang desainnya legendaris, Honda Dax125 telah kembali dihadirkan dengan tampilan lebih fresh untuk model terbaru 2024 untuk pasar Jepang. Namun tak hanya itu saja, Honda juga menawarkan beberapa aksesoris yang cukup menarik.

Warna Baru yang Lebih Gelap

Honda Dax125 Pearl Shining Black

Pada model 2024 ini… Honda Dax125 masih membawa warna yang sebelumnya sudah ada seperti Pearl Glitter Ring Blue (biru), kini ada penambahan varian warna baru yaitu Pearl Shining Black (hitam) yang seperti namanya, warna ini jika dilihat dari dekat ada efek seperti mutiaranya. Jadi bukan seperti hitam biasa.

Tentu secara keseluruhan tidak ada yang berubah signifikan, contohnya mesin masih 1 silinder 125cc yang dikawinkan transmisi 4-percepatan, ada sentuhan modern seperti panel instrumen digital, penerangan full LED dan suspensi depan model upside-down. Serta rangkanya berbentuk T-Bone yang khas dari dulu.

Sejumlah Aksesorisnya

Honda Jepang juga menawarkan 4 aksesoris resminya yang khusus untuk model ini, antara lain: tambahan indikator posisi gigi dan jam digital yang dipasang di samping kiri speedometernya, colokan model USB Type-C dipasang di stang sebelah kiri, ada tas samping kiri untuk menyimpan barang-barang serta rear carrier untuk jadi rak di belakang.

Honda Dax125 Accessories

Tiap aksesoris itu harganya sudah tertera di website resminya, dijual mulai dari 3,300-24,420 Yen (sekitar Rp 340rb – 2,5 jutaan) yang sudah termasuk pajak. Honda Dax125 yang dipasarkan di Jepang dibanderol jauh lebih murah, yakni seharga 451,000 Yen atau setara Rp 46,8 jutaan. Warna baru ini akan diluncurkan pada tanggal 22 Agustus 2024 nanti.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Motor Mungil CFMoto Papio XO-2 Resmi Hadir di Indonesia

RiderTua.com - Gelaran ajang Jakarta Fair Arena 2024, yang disana MForce Indonesia memanfaatkan kesempatan itu untuk menghadirkan produk barunya yakni…

30 June 2024

Versi Siap Touring! Ducati Resmi Luncurkan DesertX Discovery

RiderTua.com - Dengan mengambil basis dari model standarnya, kini Ducati baru saja menghadirkan tipe baru untuk motor adventure touringnya yakni…

30 June 2024

Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2024

RiderTua.com, Assen, Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2024 — Rider Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil memenangkan balapan sprint MotoGP Belanda…

29 June 2024

Hasil Kualifikasi MotoGP Belanda 2024

RiderTua.com, Assen - Hasil Kualifikasi MotoGP Belanda 2024.. Francesco Bagnaia merebut posisi start terdepan (pole position) untuk balapan MotoGP Belanda.…

29 June 2024

Hasil FP2 MotoGP Belanda 2024

RiderTua.com, Assen — Hasil Latihan Bebas 2 MotoGP Belanda 2024 : Francesco Bagnaia (Lenovo Team) menjadi rider tercepat dalam (FP2)…

29 June 2024

Hasil Latihan 2 Moto2 Belanda 2024

RiderTua.com, Assen — Hasil Latihan 2 Moto2 Belanda 2024 : Sabtu (29/6/2024), Pembalap Honda Team Asia, Somkiat Chantra mencetak lap…

29 June 2024