Categories: Otomotif

Melihat Penjualan Mobil Dari Produsen Negeri Panda di Indonesia

RiderTua.com – Seperti yang diketahui sebelumnya, merek mobil asal Negeri Tirai Bambu terus berdatangan ke Indonesia. Beberapa diantaranya menghadirkan produk berkualitas yang tentunya sudah bisa dipercaya oleh konsumen, tidak seperti dulu. Sejauh ini, sudah ada sembilan merek dari Negeri Panda yang ada di Tanah Air. Hasil penjualannya juga lumayan bagus, terutama bagi pendatang baru.

Merek Mobil Negeri Panda Catatkan Hasil Penjualan yang Bagus

Dari sembilan merek yang ada di Tanah Air sejauh ini, hanya Wuling yang mampu menempati posisi 10 besar penjualan mobil. Hingga Agustus 2023, merek berlogo ‘lima berlian’ tersebut menjual sebanyak 16 ribu unit mobil, dan itu sudah menjadi hasil yang bagus. Apalagi dengan kontribusi dari model seperti Almaz, Confero, hingga Air EV.

Walau baru kembali hadir di Indonesia, Chery sanggup mengungguli DFSK dengan menjual 2,6 ribu unit mobil. Sementara DFSK hanya dapat mencatatkan hasil sebanyak 1,1 ribu unit saja, dan hasil ini cukup sedikit walau mereka memiliki lebih banyak model jika dibandingkan dengan Chery. Terakhir ada Neta yang menjual 162 unit mobil, itupun semuanya disumbangkan oleh mobil listriknya, Neta V.

(Autofun)

Ketatnya Persaingan

Sisanya seperti Tank, Haval, ORA, Maxus, hingga BYD belum mencatatkan hasil apapun. Mungkin karena penjualannya belum tercatat oleh Gaikindo, meski empat merek yang disebutkan sebelumnya telah hadir di Indonesia. Untuk BYD sendiri belum bisa dipastikan, sebab mereka belum terlihat merilis satupun mobil penumpang sampai sekarang.

Bahkan dengan ketatnya persaingan di pasar roda empat serta serbuan dari merek senegaranya, Wuling masih menjadi merek mobil asal Negeri Tirai Bambu paling laris. Mungkin model ini belum bisa mengungguli merek seperti Toyota yang menempati posisi teratas. Tapi setidaknya Wuling mampu mempertahankan posisinya sebagai salah satu merek luar Jepang yang cukup laris.

Siapa tahu nantinya tidak hanya sembilan merek tersebut yang berjualan di Indonesia. Ada potensi merek lainnya bakal hadir disini suatu saat nanti.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Honda yang Tetap Andalkan Brio di Indonesia

RiderTua.com - Honda Brio tetap menjadi salah satu mobil terlaris di Indonesia, meski Toyota Kijang Innova dan Daihatsu Sigra juga…

9 Mei 2024

Stefan Bradl : Honda Sudah Berusaha Keras

RiderTua.com - HRC (Honda Racing Corporation) meminta test rider Stefan Bradl ambil bagian dalam GP Jerez dengan wild card. Namun…

9 Mei 2024

Maverick Vinales : Le Mans Salah Satu Trek Dimana Kami akan Menjadi yang Terkuat

RiderTua.com - Menurut Maverick Vinales, Aprilia RS-GP tidak pernah sekuat sekarang. Pernyataan pembalap pabrikan Aprilia tersebut bukan omong kosong, hal itu…

9 Mei 2024

Dua Model Neta V Telah Dipesan 108 Unit di PEVS 2024

RiderTua.com - Neta sempat menghadirkan model facelift dari Neta V yang dikenal sebagai V-II pada bulan lalu. Seharusnya dengan dirilisnya…

9 Mei 2024

Wuling Kumpulkan 252 Pemesanan Cloud EV di PEVS 2024

RiderTua.com - Mobil listrik Wuling di Indonesia kini bertambah satu dengan dihadirkannya Cloud EV. Meski dijual lebih mahal dari Air…

9 Mei 2024

Mampukah Joan Mir Mematahkan Kutukannya di Le Mans?

RiderTua.com - Joan Mir kini lebih percaya diri untuk menghadapi GP Le Mans setelah tampil lebih baik di Jerez. Jika…

9 Mei 2024