Categories: Sepeda Motor

Mulai dari Rp 156 Jutaan, Yamaha Resmi Hadirkan All-New WR450F

RiderTua.com – Yamaha kini luncurkan All-New WR450F yang telah mendapat pembaruan pada body, teknologi dan fitur-fitur yang ditingkatkan pada jajaran model Enduro 4-taknya. Motor ini akan ditawarkan dengan satu pilihan warna, yakni Icon Blue pada model barunya.

Yamaha WR450F sebagai standar hadir dengan traction control baru yang memiliki 2 level pengaturan dan dapat dapat dimatikan secara penuh. Termasuk juga ban spek Enduro, pipa knalpot, kaki-kaki, dan lampu.

All-New Yamaha WR450F

Pembaruan yang paling terlihat ada pada body baru yang lebih ramping, sasis baru, serta suspensi yang ditingkatkan untuk kebutuhan ketika di medan off-road. Pada suspensi tersebut, jarak travelnya dikurangi sebanyak 10mm yang membuat ketinggian jok dan center of gravity-nya menjadi lebih rendah dibanding model sebelumnya.

Selain body dan sasis yang baru, tangki bahan bakar motor ini juga diperbarui dengan kapasitas 7,4 liter. Model ini merupakan salah satu produk dari Enduro group yang sudah mengalami peningkatan sampai setara dengan motor yang digunakan pada balapan di trek seperti YZ450F.

All-New Yamaha WR450F Details

All-New Yamaha WR450F ini akan dijual di pasar Amerika mulai bulan November dan untuk harganya dibanderol mulai dari 10,199 USD atau sekitar Rp 156,7 jutaan.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024

Wuling Hanya Sediakan Satu Varian Untuk Cloud EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV kini sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia beberapa bulan setelah modelnya diperkenalkan ke publik. Mobil…

2 Mei 2024