Categories: MotoGP

Bezzecchi Punya Banyak Kesamaan dengan Rossi

RiderTua.com – Matteo Flamigni bekerja sebagai insinyur data Valentino Rossi selama 18 tahun. Dia memulai tantangan baru sebagai kepala kru Marco Bezzecchi di tahun 2022. “Saya berkata pada diri sendiri, bahwa saya akan selalu dianggap sebagai insinyur data Vale, jadi saya pikir saya akan melakukannya. Saya ingin melakukan sesuatu yang berbeda dengan pembalap lain dan memulai babak baru dalam hidup saya,”ujar Matteo..

Bekerja dengan Bezzecchi, yang berhasil menyabet gelar Rookie of The Year pada debutnya di MotoGP tahun 2022, terbilang mudah sejak awal. Flamigni menjelaskan, “Ketika kami mulai bekerja sama, saya menemukan seorang pembalap yang belajar dengan cepat, banyak mendengarkan, sangat rendah hati dan mempraktikkan apa yang telah dipelajari. Saya sangat senang karena apapun hasilnya, yang paling saya banggakan adalah bisa meneruskan apa yang telah saya pelajari selama bertahun-tahun.”

Kepala Kru : Bezzecchi Punya Banyak Kesamaan dengan Rossi

Pemenang GP Argentina 2023 asal Rimini-Italia itu ibarat sebuah spons yang menyerap semuanya. “Saya menerima banyak informasi dari Vale, dia memberi saya metode, sikap, pendekatan balap yang merupakan sebuah hal secara alami dilakukan. Kru tim Mooney VR46 Ducati dengan senang hati menemukan kembali lifestyle ini dan ajaran dari Valentino Rossi ini,” ungkap Flamigni.

“Bezzecchi punya banyak kesamaan dengan Rossi. Dia adalah seseorang yang tidak rumit dan sangat baik. Kita bisa bergaul dengan baik dengannya. Di tempat kerja dia sangat fokus dan berorientasi pada tujuan dan cerewet.”

“Seperti Vale, dia sangat memperhatikan data telemetri dan membandingkan dirinya dengan pembalap lain. Dia tidak pernah melewatkan kesempatan untuk memperbaiki tikungan demi tikungan untuk menghasilkan putaran yang sempurna, itulah kesamaannya dengan Vale,” pungkas Matteo Flamigni.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Ducati Melepas VR46 Racing Karena Alasan Uang?

RiderTua.com - Hingga saat ini belum ada titik temu untuk kesepakatan baru antara Ducati dan VR46 Racing. Kontrak tim milik…

19 Maret 2024

Daihatsu Sigra Memimpin Penjualan Mobil Bulan Februari 2024

RiderTua.com - Daihatsu sudah tidak bisa diremehkan lagi soal penjualan mobilnya di Indonesia. Apalagi untuk mobil murahnya, Sigra, yang mampu…

19 Maret 2024

MG Motor Siap Rilis Mobil Baru di Indonesia

RiderTua.com - MG Motor telah sukses dalam meluncurkan dua mobil listriknya di Indonesia pada bulan lalu. Namun itu saja belum…

19 Maret 2024

Manajer Tim GASGAS Tech3 : Penasaran Melihat Aksi Acosta di Portimao, Siapa yang Dia Asapi?

RiderTua.com - Debut Pedro Acosta di MotoGP sungguh menarik. Rookie dari tim GasGas Tech3 itu langsung melaju ke Q2 dengan…

19 Maret 2024

Daihatsu Tak Mau Buru-buru Hadirkan Mobil Niaga Listrik

RiderTua.com - Daihatsu masih memimpin penjualan mobil niaga ringan di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Sementara itu, segmennya kini diisi…

19 Maret 2024

Penjualan Wuling Binguo Menurun Drastis Bulan Lalu?

RiderTua.com - Wuling kini memiliki tiga mobil listrik yang dijual di Indonesia, terdiri dari Air EV, Binguo, dan Cloud EV.…

19 Maret 2024