Categories: Otomotif

Harga Honda Brio Facelift Naik Rp 1,5 Juta Dari Model Lama?

RiderTua.com – Honda telah menghadirkan facelift untuk Brio di Indonesia. Baik model LCGC Satya maupun city car RS mendapat ubahan pada tampilan dan interiornya, serta peningkatan pada fitur yang sudah ada. Namun Honda Brio Facelift juga mengalami kenaikan harga yang cukup tinggi. Bagaimana tidak, harganya naik hingga Rp 1,5 juta, sehingga membuat banderol Satya tembus Rp 190 juta lebih.

Baca juga: Honda Brio Facelift Resmi Dirilis, Makin Modern!

Honda Brio Facelift Dibanderol Lebih Mahal

Mungkin untuk mobil yang baru mendapat facelift, kenaikan harga sudah pasti terjadi. Tapi jelas harganya tidak bisa dinaikkan begitu saja, karena harus melihat kondisi pasarnya terlebih dahulu. Termasuk seberapa banyak atau besar ubahan yang diberikan ketika mobil mendapat facelift atau model all new.

Untuk Brio Facelift, kenaikan harganya mencapai Rp 1,5 juta, tidak peduli itu model Satya atau RS. Mungkin kenaikan harga ini cukup tinggi bagi sebagian orang, bahkan ini membuat harga termahal Brio Satya menjadi lebih mahal lagi. Bahkan harganya kini hanya selisih Rp 500 ribu dari Toyota Agya, itupun dibanderol lebih mahal dari rivalnya tersebut.

(BeritaSatu.com)

Lebih Modern

Honda menyebut kalau kenaikan harga ini sudah sesuai dengan ubahan yang diberikan pada Brio. Mungkin Brio Satya kini lebih mahal dari dulu, tapi lebih baik begini daripada nantinya harganya bisa tembus Rp 200 jutaan. Brio RS sendiri sudah dibanderol lebih dari itu, walau jelas karena bukan berupa mobil LCGC.

Bahkan dengan kenaikan harga ini, Brio mungkin masih tetap menjadi mobil terlaris di Indonesia. Selama tiga bulan terakhir, penjualannya selalu berada di posisi teratas, dan mampu mengungguli model seperti Toyota Avanza. Kalau terus dipertahankan, maka Brio sekali lagi akan menjadi mobil terlaris di Tanah Air untuk ketiga kalinya.

Penyegaran ini membuat tampilan Brio menjadi lebih modern. Sehingga Honda berharap bisa diterima dengan baik di pasarnya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kelemahan Motor RS-GP24? Ini Kata Direktur Teknik Aprilia

RiderTua.com - Direktur Teknik Aprilia, Romano Albesiano, menjelaskan apa yang kurang dari RS-GP dan anak buahnya untuk membidik gelar juara…

3 Mei 2024

Maverick Vinales : Meski Ada Tawaran Bagus Saya Ingin Bertahan di Aprilia

RiderTua.com - Meskipun Ducati mendominasi MotoGP di awal musim 2024, Maverick Vinales dan Aprilia mampu bersaing dengan hasil yang sangat mengesankan.…

3 Mei 2024

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024