Categories: Sepeda Motor

Honda CBR Ternyata Nama Singkatan, Apa Kepanjangannya?

RiderTua.com – Honda CBR menjadi lini produk motor sport full fairing yang menjadi andalannya hingga kini. Dari model bermesin 150 cc sampai lebih dari 600 cc telah dihadirkan di sejumlah negara. Sebenarnya dari namanya saja, Honda CBR memang merupakan nama singkatnya. Jelas model ini memiliki kepanjangan dari singkatan tersebut.

Baca juga: Honda Vario 125 Tidak Dirombak Total Seperti Vario 160, Ini Alasannya

Honda CBR Berupa Nama Singkatan Dari…

Mungkin ada yang selalu bertanya-tanya apa kepanjangan dari CBR itu sendiri. Tentu tidak mungkin kalau Honda tidak memiliki kepanjangan dari tiap model yang dimilikinya, contohnya ADV (adventure) series. Walau yang menjadi masalahnya yaitu Honda sendiri tidak pernah mengumbar kepanjangan dari CBR.

Tentu saja ini menimbulkan sejumlah perdebatan mengenai kepanjangan CBR. Ada yang menyebut CBR adalah singkatan dari ‘Closed Body Racer’, jelas karena model ini merupakan motor sport full fairing. Tapi ada juga yang menyebutnya sebagai ‘Cross Beam Race’, karena mesinnya ditempatkan pada frame balok.

(Astra Honda Motor)

Motor Sport Unggulan

Tak sampai disitu, CBR juga disebut sebagai ‘Commuter Bike Racer’ atau ‘City Bike Racing’ karena modelnya yang berupa motor sport ‘street legal’. Terlebih, model Honda CB lebih dikenal dengan nama panjang ‘City Bike’. Jadi nama ‘City Bike Racing’ dirasa lebih cocok untuk model full fairing seperti CBR ini.

Walau nama panjangnya masih menjadi perdebatan sampai sekarang, tapi tak sedikit ada model serupa dengan CBR yang sudah memiliki kepanjangannya sendiri. Contohnya Suzuki GSX-R yang merupakan singkatan dari ‘Grand Sport eXperimental’. Biasanya kode ‘R’ pada motor sport selalu mengacu pada Racing, jelas dengan modelnya yang seperti motor balap track legal.

Namun entah mengapa Honda tidak pernah mempublikasikan kepanjangan dari CBR itu sendiri. Tapi sepertinya model ini akan selalu dikenal dengan singkatannya saja.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024