Categories: Sepeda Motor

Honda ST125 Dax Terlalu Mahal? Ini Alasannya

HONDA RiderTua.com – Honda menampilkan berbagai produk roda duanya di pameran otomotif GIIAS 2022. Salah satunya ST125 Dax yang baru saja diluncurkannya menjadi sorotan bagi pengunjung pameran. Tapi tak hanya penampilannya, Honda ST25 Dax menjadi sorotan karena harga jualnya yang cukup tinggi. Namun sebenarnya ada alasan tersendiri mengapa banderolnya cukup mahal jika dibandingkan dengan motor lainnya.

Baca juga: Honda ST125 Dax dan New ADV 160 Hadir di GIIAS 2022!

Honda ST125 Dax Dibanderol Cukup Mahal

Seperti yang diketahui sebelumnya, ST125 Dax merupakan satu dari beberapa model terbaru Honda yang ditampilkan di GIIAS. Dari desainnya memang begitu menarik karena menonjolkan kesan klasik yang begitu kental. Apalagi ukurannya yang mungil, memudahkan pengendara dengan postur tubuh pendek untuk mengendarainya.

Namun yang masih menjadi perdebatan yaitu harga jualnya cukup mahal, yaitu mencapai Rp 81,75 juta. Harga ini memang cukup mahal, seperti Super Cub C125 yang pernah dihadirkan jauh sebelumnya. Sebenarnya ada beberapa faktor yang membuat harga ST125 Dax cukup mahal jika dibandingkan dengan motor Honda lainnya.

(Ultimate Motorcycling)

Kualitas Tinggi

Pertama yaitu jelas dari modelnya yang didatangkan langsung dari Jepang alias CBU (completely built-up). Memang ini bukan pertama kalinya ST125 Dax dihadirkan dalam bentuk CBU, karena Super Cub C125, CT125, dan Monkey 125 juga demikian. Jadi seharusnya ini bukan sesuatu yang mengejutkan lagi.

Selain itu, kualitasnya memang harus dipertahankan agar bisa menjamin seberapa bagus produk yang ditawarkan dari Honda. Memang motor seperti ST125 Dax memiliki kualitas yang sudah tidak bisa diremehkan lagi. Jadi tidak heran mengapa harganya cukup mahal seperti Super Cub.

Tapi apapun itu, ST25 Dax kini menjadi incaran bagi pecinta motor klasik di Indonesia. Bahkan dengan harganya yang melebihi Rp 80 juta tidak menjadi masalah.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Rencana Wuling Untuk Menguasai Pasar BEV di Indonesia

RiderTua.com - Memang Wuling baru menghadirkan tiga mobil listrik di Indonesia. Tapi semua modelnya mendapat sambutan baik dari pasarnya sejak…

1 Mei 2024

Jack Miller : Kami Melakukan Perubahan yang Cukup Radikal

RiderTua.com - Setelah balapan yang mengecewakan di GP Jerez, Jack Miller menyelesaikan 73 lap pada tes hari Senin. Dalam tes…

1 Mei 2024

Paket Fairing Yamaha XSR900 GP Baru yang Seharga 1 Motor?

RiderTua.com - Baru saja dirilis pada November kemarin, Yamaha XSR900 GP kini kembali hadir dengan model baru tapi bukan keseluruhan…

1 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Saya Tidak Mengalami Masalah Getaran di Jerez

RiderTua.com - Fabio Di Giannantonio finis di posisi ke-7 pada GP Spanyol di Jerez. Ini artinya rider VR46 itu finis di…

1 Mei 2024

Meski Kesakitan Pedro Acosta Menyelesaikan 75 Lap dalam Tes Jerez

RiderTua.com - Sehari usai crash saat pemanasan di GP Spanyol, Pedro Acosta merasakan sakit di seluruh tulang di tubuhnya. "Semuanya…

1 Mei 2024

Fabio Quartararo : Yamaha Menunjukkan Banyak Kemajuan di Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah finis ke-5 dalam sprint lalu posisi ke-15 pada balapan utama, Fabio Quartararo menyelesaikan tes hari Senin di…

1 Mei 2024