Home Otomotif DFSK dan Wuling Ikut Pameran PEVS 2022, Ada Model Baru?

    DFSK dan Wuling Ikut Pameran PEVS 2022, Ada Model Baru?

    (DigitNews)

    DFSK RiderTua.com – DFSK dan Wuling kini menjadi merek mobil asal Negeri Tirai Bambu yang masih bersaing ketat sampai sekarang. Tak hanya menghadirkan mobil baru, keduanya juga rajin mengikuti pameran otomotif. Dijadwalkan DFSK dan Wuling akan mengikuti pameran PEVS (Periklindo Electric Vehicles Show) tahun ini. Kemungkinan kuat DFSK akan menghadirkan produk pesaing Wuling Air ev.

    Baca juga: DFSK Siapkan Mobil Listrik Mungil di Indonesia?

    DFSK dan Wuling Mengikuti Periklindo Electric Vehicles Show 2022

    Wuling sudah lebih dulu menghadirkan mobil listrik pertamanya, yaitu model Air ev, di Indonesia. Sebenarnya sebelum Air ev, Wuling sempat menampilkan sejumlah model serupa selama beberapa bulan terakhir. Tapi sepertinya merek mobil ini lebih memilih Air ev karena dianggap cocok untuk diproduksi dan dijual disini.

    DFSK sendiri juga punya model serupa seperti Wuling, yaitu Fengguang Mini EV. Malah model yang diduga sebagai Mini EV tersebut sempat terlihat berkeliaran di jalan beberapa bulan lalu. Seakan memberikan kode kalau DFSK tengah menyiapkan model serupa untuk menantang Wuling Air ev.

    DFSK Mini EV CarSalesBase
    (CarSalesBase)

    Mini EV?

    Dengan pameran PEVS 2022 yang semakin dekat, DFSK mengaku sudah menyiapkan model EV di Tanah Air. Namun mereka tidak menjelaskan model apa yang dimaksud, walau dari modelnya masih terlihat cukup mungil. Kemungkinan kuat model tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Fengguang Mini EV.

    Jika DFSK sudah berniat untuk menjualnya disini, mungkin mereka tidak akan mengusung nama Fengguang agar terkesan lebih modern. Tapi jika hanya dinamai sebagai Mini EV, konsumen bisa dibuat bingung dengan Wuling Hongguang Mini EV yang sempat muncul sebelumnya. Walau Wuling sepertinya tidak jadi untuk menjualnya disini dan diganti dengan model lebih besar, yaitu Air ev.

    Apapun itu, DFSK sudah bersiap untuk menghadirkan mobil terbarunya. Untuk Wuling sendiri mereka mengandalkan Air ev yang baru dirilisnya.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini